Para Pengunjung Disneyland di China Tak Bisa Keluar, Pemerintah China Umumkan Lockdown Kembali

- 4 November 2022, 05:43 WIB
Pengunjung Disneyland Shanghai terlihat panik setelah pengumuman lockdown.
Pengunjung Disneyland Shanghai terlihat panik setelah pengumuman lockdown. /Tangkapan layar Youtube Sky News

PRIANGANTIMURNEWS – Disneyland Shanghai melakukan lockdown mendadak pada Senin 30 Oktober 2022.

Lockdown dadakan tersebut mengakibatkan puluhan ribu pengunjung terjebak di wahana bermain tersebut.

Dilaporkan para pengunjung berlarian Ketika wahana-wahana di Disneyland dikunci untuk menghindari kerumunan berlebihan.

Pemerintah China melakukan lockdown setelah sebelumnya dilaporkan 10 kasus Covid-19 di Shanghai.

Baca Juga: Selamat! Farel Prayoga Raih Penghargaan di Indonesia Dangdut Awards 2022, Pendatang Baru Terpopuler

Dalam sebuah video amatir terlihat para pengunjung segera bergegas keluar Ketika mendengar pengumuman lockdown.

Namun sebelum mereka bisa keluar, pintu sudah terkunci dan Sebagian besar terlihat panik.

Semua pengunjung di Disneyland tidak diperbolehkan untuk keluar sebelum menunjukan hasil tes negatif Covid-19.

Namun, pihak Disneyland masih membuka satu wahana bernama The Happiest Place on Earth untuk membuat pengunjung tidak bosan dengan pemeriksaan yang lama.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Youtube Sky News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x