GCC Mendesak AS untuk Bertindak Terhadap Sikap Kejam Israel Pada Palestina

- 27 Maret 2023, 10:21 WIB
Pasukan bersenjata Israel yang tengah memasuki kompleks Masjid Al-Aqsa.
Pasukan bersenjata Israel yang tengah memasuki kompleks Masjid Al-Aqsa. /Anadolu/

PRIANGANTIMURNEWS - GCC atau Dewan Kerjasama Teluk mendesak Amerika Serikat (AS) dalam menanggapi tindakan dan pernyataan Israel terhadap Palestina.

Pihaknya menyampaikan bahwa AS harus memainkan perannya dengan bijaksana, memikul tanggung jawab terhadap warga Palestina.

Pekan lalu Bezalel Smotrich, Menteri Keuangan Israel membantah keberadaan rakyat Palestina saat berpidato di Paris.

Baca Juga: 5 Pohon Tumbang akibat Hujan Deras dan Angin Kencang di Lima Titik Kota Tasikmalaya

Dirinya adalah menteri yang menyebabkan kemarahan Internasional pada 1 Maret 2023 lalu, ketika menyerukan memusnahkan Kota Huwara, Tepi Barat Palestina.

Membuat pemukim ilegal Israel melakukan penyerangan di Kota tersebut yang menyebabkan seorang Palestina tewas dan banyak rumah dan kendaraan hangus.

Surat disampaikan GCC kepada Antony Blinken, Menteri Luar Negeri (Menlu), terkait desakan tersebut.

Baca Juga: Tips Hemat di Bulan Puasa! Keuangan Aman Sampai Lebaran Tiba

"Washington untuk segera  menanggapi semua tindakan dan pernyataan yang menargetkan rakyat Palestina."

Halaman:

Editor: Sri Hastuti

Sumber: Anadolu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x