Kemenkes Ajak Remaja Konsumsi Tablet Penambah Darah untuk Mencegah Stunting

- 1 Desember 2022, 07:00 WIB
Kemenkes Ajak Remaja Konsumsi Tablet Penambah Darah untuk Mencegah Stunting
Kemenkes Ajak Remaja Konsumsi Tablet Penambah Darah untuk Mencegah Stunting /pexels

PRIANGANTIMURNEWS- Remaja putri yang akan menjadi calon ibu setelah menikah diharapkan bisa menjaga pola hidup sehat, yakni dengan makanan seimbang dan juga zat besi yang cukup. Langkah tersebut untuk menghindari risiko anemia sebagai salah satu faktor penyebab stunting.

Untuk mengurangi stunting, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI menerapkan berbagai program untuk menggalakan pencegahan anemia pada remaja putri.

"Kami punya program sejak SMP sederajat kami rekomendasikan minum tablet tambah darah. Kami sudah distribusikan tablet penambah darah ke pihak sekolah. Ini menjadi concern kami yang luar biasa, kami ingin putus mata rantai stunting,"ujar Ketua Tim Kemenkes Dwi Adi.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sagitarius Hari Ini Kamis 01 Desember, Berhati-hati dalam melakukan Aktivitas

Menurutnya, tantangan terbesar mencegah anemia yaitu konsistensi dalam menjaga para remaja putri mau mengonsumsi tablet penambah darah.

Kenapa Kemenkes menyarankan pada remajaputri untuk mengkonsumsi tabblet penambah darah, karena tercatat dari data Kementerian Kesehatan, remaja putri yang rutin mengonsumsi tablet penambah darah lebih dari 52 butir hanyalah berjumlah 1,4 persen.

Sedangkan, sebanyak 98,6 persen mengonsumsi kurang dari 52 butir tablet penambah darah, maka dari itu untuk remaja putri agar menjaga pola hidup sehat demi masa depan yang cerah.***

Editor: Neri Januari Stiani

Sumber: Kemenkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x