Longsor Gunung Galunggung Masih Terjadi, BPBD Imbau Masyarakat Tasikmalaya Waspada

- 15 Maret 2023, 08:38 WIB
Kondisi terkini tebing longsor di Gunung Galunggung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. 
Kondisi terkini tebing longsor di Gunung Galunggung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.  /Antaranews/


PRIANGANTIMURNEWS - Longsor Gunung Galunggung di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat masih terjadi hingga Selasa, 14 Februari 2023.

Laporan tersebut disampaikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tasikmalaya.

Sehingga masyarakat sekitar dan wisatawan diharapkan agar tetap waspada dengan dan tak mendekat titik longsor atau turun ke danau kawah Gunung Galunggung.

Baca Juga: Kaget! Maung Bandung Borong 3 Pemain Sekaligus!? Bos Persib Berikan Respon Mengejutkan

Kurnia Trisna, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tasikmalaya menyampaikan kondisi terbaru tersebut pada hari Selasa, 14 MAret 2023 di Tasikmalaya.

"Masih ada longsor, namun aktivitas Galunggung masih normal," ungkap Trisna.

Tim dari BPBD Kabupaten Tasikmalaya telah terjun dan memantau kondisi secara langsung bersama dengan beberapa instansi lain.

Dalam memantau perkembangan langsung dari longsor tebing dinding di Gunung Galunggung.

Baca Juga: Kota Tasikmalaya Raih Penghargaan UHC, Berhasil Optimalkan Jaminan Kesehatan

Diketahui longsor tersebut terjadi pada Sabtu malam, tanggal 11 Maret 2023 sampai saat ini pergerakan dari longsor tersebut masih terjadi.

Akan tetapi, menurut laporan dari BPBD  skalanya tidak terlalu besar seperti longsor pada hari Sabtu.

Selain itu juga, aktivitas vulkanik dari Gunung Galunggun juga disampaikan tak menunjukkan peningkatan apapun. Dalam hal ini status masih dalam Level 1 (normal).

Meski demikian, imbauan untuk waspada terhadap longsor susulan tetap diberlakukan oleh BPBD pada masyarakat dan wisatawan.

Baca Juga: Dua Petak Rumah di Tasikmalaya Ludes Terbakar, Lebih dari 10 TV yang akan Diservice Hangus

Walau titik kejadian tanah longsor sangat jauh dari tempat yang pariwisata Gunung Galunggung.  

"Diimbau agar mengikuti rekomendasi yang dikeluarkan PVMBG, tidak turun ke kawah karena potensi bencana sangat tinggi," lanjutnya.

Dalam laporan yang disampaikan dari BPBD tidak ada kerugian dan korban jiwa dalam insiden tanah longsor tersebut karena lokasi yang cukup jauh tersebut.

Tetapi, tebing yang longsor di Gunung Galunggung tersebut menutup sebagian kawah bagian kawasan itu dan terlihat jelas ketika cuaca tak berawan.***

Baca Juga: Raisa Kupas Tuntas Cerita Dibalik Lagu-lagunya. Ada Yang Karena Bikin Janji Palsu Juga Buat Ibunya?!

Editor: Sri Hastuti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x