Jelang Ramadhan Wakapolda Tinjau Jalur Salawu Garut

- 16 Maret 2023, 21:59 WIB
Wakapolda pastikan kesiapan sarana prasarana di jalur Salawu-Garut jelang puasa dan lebaran Idul Fitri
Wakapolda pastikan kesiapan sarana prasarana di jalur Salawu-Garut jelang puasa dan lebaran Idul Fitri / dok Edi Mulyana/

PRIANGANTIMURNEWS - Menjelang Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah Polda Jawa Barat bersama Polres Tasikmalaya memastikan kesiapan sarana dan prasarana di jalur Salawu Pos Tapal Kuda - Garut.

Peninjauan jalur dan kesiapan sarana prasarana dilakukan Wakapolda Jawa Barat Brigjen Pol Bariza Sulfi selain menjelang Operasi Ketupat Lodaya juga termasuk arus kendaraan agar aman dan nyaman dilewati pemudik.

"Karena memang operasi ketupat ini sangat identik dengan arus mudik dan balik lebaran," kata, Bariza, kepada wartawan di Pos Pelayanan Lebaran Tapal Kuda, Salawu.

Baca Juga: Manchester United Akan Bertemu delegasi Qatar dan Sir Jim Ratcliffe Minggu Ini

Tentunya kita harus memperhatikan sarana dan prasarana. Hal itu hasil setelah rapat bersama jasa marga, kami diperintahkan untuk mengecek jalur-jalur alternatif.

"Hari ini peninjauan kami jalan dari mulai Bandung sampai dengan Tasikmalaya. Apakah memang cukup memadai, atau memang perlu perbaikan," ujarnya.

Jika memang perlu perbaikan, Polda nanti akan kerja sama dengan Kabupaten maupun Provinsi, ataupun nanti sampai tingkat nasional.

Kesiapan jalur alternatif juga dijadikan sebagai penunjang jalur utama tol khususnya bisa benar-benar siap digunakan oleh para pemudik.

Baca Juga: 10 Pesepakbola Paling Banyak dicari di Google Pada Tahun 2023

Halaman:

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: Dok Edi Mulyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x