Mengenal Aturan Offside Terbaru 2022 Yang Berubah Gara Gara Mbappe

- 5 Agustus 2022, 11:06 WIB
Ilustrasi Kylian Mbappe Saat bebas offside di UEFA Nations League 2020
Ilustrasi Kylian Mbappe Saat bebas offside di UEFA Nations League 2020 /Tangkapan Layar Youtube CetakGol IDN/


PRIANGANTIMURNEWS - FIFA meski telah menerapkan teknologi canggih seperti video assistant Referee memang tidak akan pernah lepas dari kontroversi yang paling sering mendapatkan sorotan adalah peraturan offside yang dinilai belum maksimal,

Dan masih harus disempurnakan salah satu kontroversi offside yang paling besar pernah terjadi di pertandingan final UEFA Nations League 2021 antara Prancis vs Spanyol,

Dalam laga yang digelar di stadion San Siro Milan Italia itu Perancis keluar sebagai juara usai menang dengan skor 2-1.

Namun yang menjadi sorotan di laga final tersebut adalah gol kemenangan Prancis yang dicetak oleh Kylian Mbappe Bintang Muda PSG itu mencetak gol di menit ke-80 dan membawa Prancis juara UEFA Nations League.

Baca Juga: Warga beberkan Aktivitas Padepokan Nur Dzat Sejati Gus Syamsudin Ternyata?!

Memanfaatkan umpan Lucas Hernandez Mbappe melakukan step over sebelum menempatkan bola di gawang Unai Simon dalam rekaman ulang pemain PSG itu terlihat telah dalam posisi offside.

Namun VAR menyatakan Mbappe dalam posisi offside hal itu karena Eric Garcia melakukan manuver merebut bola atau disebut deliberately dan melakukan sedikit sentuhan.

Alhasil dengan peraturan yang ada tinjauan VAR menganggap posisi mbappe berada dalam kondisi onside dengan peraturan yang berlaku wasit Anthony Taylor yang memimpin saat itu otomatis harus dengan keputusan VAR mengesahkan gol dari Kylian Mbappe.

Gol itu menjadi gol kemenangan Prancis dan mengubur mimpi Spanyol untuk menjadi juara padahal tim Matador sebelumnya sempat unggul satu gol lebih dulu lewat aksi dari Mikel Oyarzabal Di menit keenam.

Halaman:

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: YouTube Cetakgol IDN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x