Misteri Isi Surat dari FIFA untuk PSSI dan Lawan Tanding Timnas Indonesia U-17 di Laga Kedua

- 5 Oktober 2022, 09:30 WIB
Momen mengheningkan cipta Para Pemain Timnas Indonesia bersama lawan tandingnya atas tragedi stadion Kanjuruhan/tangkapan layar dari youtube TROFI TIMNAS
Momen mengheningkan cipta Para Pemain Timnas Indonesia bersama lawan tandingnya atas tragedi stadion Kanjuruhan/tangkapan layar dari youtube TROFI TIMNAS /

PRIANGANTIMURNEWS– Klasemen sementara usai Timnas Indonesia U-17 bantai Guam, 2 pertandingan grup B kualifikasi Piala Asia U-17 2022-2023 telah dimainkan pada kemarin malam.

Salah satunya adalah Timnas Indonesia U-17 yang telah berhasil meraih kemenangan besar di laga perdana melawan Timnas Guam dengan skor 14-0.

Kemenangan besar tersebut juga memastikan Timnas Indonesia U-17 untuk sementara menempati posisi kedua klasemen dengan berhasil menggeser Timnas Malaysia.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo Hari Ini Rabu 5 Oktober 2022, Anda dan Pasangan Sebaiknya Menghindari Pertengkaran

Sementara di pertandingan lainnya mempertemukan Uni Emirat Arab dengan Timnas Palestina, laga ini berhasil dimenangkan oleh Uni Emirat Arab dengan skor 4-3. Sementara itu rival sejati Timnas Indonesia yakni Malaysia untuk sementara menempati posisi ketiga dengan torehan 3 poin.

3 poin tersebut didapat Malaysia usai berhasil menang telak atas Palestina dengan skor 4-0.

Selanjutnya di laga kedua Timnas Indonesia U-17 akan berhadapan dengan tim kuat yakni Uni Emirat Arab yang pada laga sebelumnya juga berhasil meraih kemenangan atas Palestina dengan skor 4-3.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn Hari Ini Rabu 5 Oktober 2022, Anda Merasakan Tidak Nyaman Dalam Melaksanakan Tugas

Sementara itu sekretaris jenderal PSSI Yunus Nusi resmi sudah terima putusan FIFA dan menyampaikan kabar baik dari federasi sepak bola dunia FIFA yang menyebutkan, jika FIFA tidak akan langsung melimpahkan sanksi kepada Liga 1 Indonesia usai tragedi stadion kanjuruhan.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: youtube TROFI TIMNAS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x