Bosan Dicurangi! Luis Milla Siap Turunkan Pemain Ini Untuk Melawan Persebaya Surabaya

- 12 Maret 2023, 16:59 WIB
Luis Milla yang akan turunkan pemain andalan saat nanti lawan Persebaya Surabaya.
Luis Milla yang akan turunkan pemain andalan saat nanti lawan Persebaya Surabaya. /YouTube/Planet Persib/


PRIANGANTIMURNEWS - Kiper Persib Bandung Teja Paku Alam dikabarkan bisa tampil pada pertandingan melawan Persebaya Surabaya pada Senin, 13 Maret 2023.

Sebelumnya Teja Paku Alam mendapatkan larangan bermain sebanyak 2 laga dari Komisi Disiplin PSSI di putaran kedua ini.

Hal ini terkait dengan Teja Paku Alam terkena kartu merah secara langsung saat menjadi penjaga gawang utama pada laga Persib Bandung vs Barito Putera.

Baca Juga: LPI Rahmatullah BRP Tasikmalaya Adakan Ziarah ke Pamijahan dalam Rangka Khataman Al Qur'an

Seharusnya kiper andalan Luis Milla yakni Teja Paku Alam tersebut hanya mendapatkan larangan bermain sebanyak satu laga.

Teja Paku Alam terpaksa terkena dua kali larangan bermain bersama Persib Bandung, karena mendapatkan sanksi tambahan yang lebih berat dari Komisi Disiplin PSSI.

Teja Paku Alam absen dalam 2 pertandingan karena hal tersebut. Yaitu pada pertandingan tunda melawan Persija Jakarta dan Persik Kediri.

Namun begitu, Teja Paku Alam siap kembali berlaga bersama Persib Bandung saat bertanding ke markas Persebaya Surabaya.

Baca Juga: TERPURUK! Persebaya Surabaya Alami Kekacauan Jelang Hadapi Persib Bandung! Ternyata Ini Penyebabnya

Teja Paku Alam selalu dipercaya Persib Bandung sebagai kiper utama di setiap pertandingan.

Di bawah asuhan Luis Milla tercatat Teja Paku Alam sudah bermain 16 laga dari 27 pertandingan yang dilakoni Persib Bandung di musim ini.

Dari 16 pertandingannya di musim ini Teja Paku Alam tercatat mampu mencatatkan 7 clean sheet untuk Persib Bandung.

Bobotoh tengah kecewa dengan lini belakang Persib Bandung yang dinilai rapuh di beberapa laga terakhir.

Baca Juga: Skenario Persib Bandung Juara! Ternyata Begini Hitung-Hitungannya

Kekalahan tersebut terbilang miris karena selain bermain di kandang Persib Bandung sejatinya unggul dari segala sisi atas Persik Kediri.

Lini belakang menjadi satu diantara sektor yang disorot tajam oleh para Bobotoh.

Menurut Bobotoh lini belakang Persib Bandung terlalu banyak dihuni pemain-pemain tua yang tak punya kecepatan untuk berduel ataupun beradu lari dengan striker lawan.

Ahmad Jufriyanto hingga Victor Igbonefo adalah 2 diantara pemain bertahan yang paling kena sorotan. Kedua pemain yang kini berada di usia cukup tua tersebut dianggap lamban dan diminta angkat kaki dari Persib Bandung.

Baca Juga: Akhirnya Rilis! Inilah Jadwal Terbaru Persib Bandung Vs Persija Jakarta

Bahkan bek asing Persib Bandung Nick Kuipers turut di sorot tajam Bobotoh. Tak sedikit dari Bobotoh yang meminta kepada bek berpaspor Belanda tersebut untuk pergi dari Persib Bandung.

Di musim depan Bobotoh meminta kepada Persib Bandung untuk mengevaluasi para bek tengah untuk musim depan.

Bobotoh lalu merayu bek subur milik Barito Putera. Rayuan Bobotoh tersebut tampak pada unggahan terkini akun Instagram pribadi milik Renan Alves.***

Baca Juga: Diujung Tanduk! Nasib dan Kontrak Daisuke Sato Dipertanyakan! Persib Cari Bek Pengganti!? Benarkah?

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Planet Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x