Review Samsung Galaxy S23 Ultra, Rekomendasi HP Terbaik 2023

- 6 Februari 2023, 09:18 WIB
Ilustrasi tampilan Samsung Galaxy S23 Series.
Ilustrasi tampilan Samsung Galaxy S23 Series. /ANTARA/


PRIANGANTIMURNEWS - Di awal tahun 2023, Samsung mengeluarkan hp terbarunya, yaitu Samsung Galaxy S23 Series. Samsung Galaxy S23 Series yang mencuri perhatian penggemar Samsung adalah Samsung Galaxy S23 Ultra.

Dikeluarkannya Samsung Galaxy S23 Ultra ini juga menyita perhatian para kreator konten yang sering mereview hp, salah satunya David Brendi.

Youtuber itu mengunggah video review Samsung Galaxy S23 Ultra pada 2 Februari 2023, di akun YouTubenya, GadgetIn.

Baca Juga: Orang Tua Harus Tahu, Kenali Sejak Dini, Gejala dan Tanda-tanda Kanker pada anak

Menurut David, jika dilihat dari desainnya, Samsung Galaxy S23 ini sekilas mempunyai kemiripan dengan Samsung S22 Ultra. Di bagian bawah memiliki S pen, dan di bagian kameranya juga susunannya mirip dengan S22 Ultra. 

Berbeda dengan S22 Ultra yang mempunyai bentuk pinggiran melengkung, kini Samsung Galaxy S23 Ultra bentuknya lebih rata jika dipegang.  Selain itu, di bagian depan layar juga dibuat lebih flat, sehingga area lengkungannya lebih kecil.

Samsung Galaxy S23 Ultra ini memiliki banyak sekali warna, diantaranya warna green, lime, graphite, sky blue, dan red. Sama seperti Samsung S Series lainnya, S23 Ultra ini juga tahan air dan debu, karena sudah bersertifikasi IP68.

Baca Juga: Rekor 8 Letusan Gunung Api Dahsyat di Indonesia, Nomor Terakhir Ibaratkan Kiamat

S23 Ultra ini sudah Armor Alumunium, dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass Victus 2, yang merupakan kaca terbaik membuatnya lebih tangguh menghadapi benturan. Hp ini juga lebih memfokuskan pada bagian kameranya.

“Di IG Samsung, highlightnya dibikin ala-ala zoom gitu, terus ada video teaser bisa zoom sampai ke bulan. Ya itu gausah liat hpnya juga udah tau lah ya, kalau hp ini bener-bener pengen ngencengin bagian kameranya” kata David.

Menurut youtuber itu, jika dilihat dari speknya, Samsung S2 Ultra ini mengeluarkan ultinya. Hal itu bisa dilihat dari sensor kamera utamanya, resolusinya 200MP. Samsung mengolah kamera 200MP ini dengan cara pixel binning kuadrat, yang bisa membuat gambar lebih tajam.

Baca Juga: Usai Kalah dari Persib, Akun Instagram PSS Sleman Diserbu Netizen

“Biasanya kalo hp lain nge binning pixel, misalnya jadi 64MP, 108MP, jadi belasan MP, itukan sekali doang. Kalo hp ini, dia nge binning dua kali, dari 200MP jadi 50MP, terus 50MP dijadiin 12MP. Jadi rasa 200MP itu, mereka bisa jadiin 12MP” ucapnya.

Pixel binning itu bisa dipakai ketika gelap, bisa mengambil banyak cahaya di tiap pixel, dan bisa di compress menjadi 12MP. Jadi, S23 Ultra ini terangnya 200MP, namun bisa dilihat dalam hasil 12MP.  

Selain sensor 200MP, Samsung Galaxy S23 Ultra mengupgrade bagian angel gimbal OIS nya. Sedangkan pada mesinnya, bukan menggunakan snapdragon 8 gen 2 standard, melainkan snapdragon 8 gen 2 for galaxy.

Baca Juga: Para EXO-L Bahagia, Sehun dan Chanyeol EXO Coba Permainan Lato-Lato dan Icip Klepon

“Kalau snapdragon 8 gen 2 yang kita kenal itu kencang, adem, irit, hemat, dan efisien. Kalau yang for galaxy, dia clock speed nya lebih kenceng sih. Kalau yang standar dia 3.2GHz, kalau for galaxy 3.36GHz. Jadi naik sekitar 5%, dari yang udah kenceng, makin kenceng lagi” kata david

HP seri baru ini juga sudah memakai sistem yang paling baru yaitu OneUI 5.1, baterainya 5000mAH. Untuk harga Samsung S23 series, memiliki 7 varian harga.

Harga Samsung S23 Ultra:
1. Samsung Galaxy S23

8GB/128GB: Rp12.999.000
8GB/256GB: Rp13.999.000

2. Samsung Galaxy S23+
8GB/256GB: Rp15.999.000
8GB/512GB: Rp17.999.000

3. Samsung Galaxy S23 Ultra
12GB/256 GB: Rp19.999.000
12GB/512 GB: Rp21.999.000
12GB/1TB: Rp25.999.000

Baca Juga: Aneh, Laporkan Kasus Penyerobotan Tanah Tak Pernah Ditangani, Masih: Diminta Biaya Penyidikan 100 Juta

“Jadi kesan pertama saya untuk Samsung Galaxy S23 Ultra, dia upgradenya benar-benar ada di bagian yang gak kelihatan. Bagian mesinnya, kameranya, terus dari efisiensinya” pungkas youtuber itu dalam video reviewnya.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: Youtube GadgetIn


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x