Usai Timnas Kalahkan Filipina, Anang Hermansyah Dirujak Netizen!

12 Juni 2024, 09:50 WIB
Anang Hermansyah 'dirujak' netizen karena dianggap merusak suasana usai Timnas mengalahkan Filipina/Instagram/@ananghijau /

PRIANGANTIMURNEWS - Ada moment 'aneh' usai Timnas Indonesia mengalahkan Timnas Filipina di ajang kualifikasi Piala Dunia 2026. Bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa malam, 11 Juni 2024 Tim Garuda menang atas Filipina dengan skor 2-0.

Kemenangan Timnas ini tentu saja disambut suka cita oleh seluruh pecinta Timnas yang tadi malam memadati SUGBK.

Seperti kebiasaan sebelum-sebelumnya jika Timnas usai bertanding,  para pemain Timnas  berkumpul melingkar di tengah lapangan bersiap menyanyikan lagu Indonesia Pusaka.

Baca Juga: Ashanty Dilarikan ke Rumah Sakit Idap Penyakit Serius, Anang Minta Doanya

Namun ada yang berbeda di laga Timnas tadi malam. Pertandingan malam tadi, kedatangan bintang tamu Anang Hermansyah dan istrinya, Ashanty.

Para pemain dan official tidak menyanyikan lagu Indonesia Pusaka seperti kebiasaan karena Anang Hermansyah dan Ashanty malah menyanyikan lagu Gebyar-Gebyar dan satu lagu pop.

Sontak saja aksi Anang Hermansyah menyanyikan lagu tersebut malah mendapat sorakan kecewa dari para suporter Indonesia.

Baca Juga: Ashanty, Istri Anang Hermansyah Positif Terpapar Covid 19

Netizen Indonesia yang memang terkenal 'sangar' meluapkan kekesalannya dengan menggeruduk akun Instagram pribadi @ananghijau.

Kekecewaan dari para suporter Indonesia ini diluapakan di kolom komentar penyanyi yang langganan menjadi juri di ajang Indonesia Idol ini.

"Besok-besok kalau Timnas main orang ini gak usah dikasih mic. Bikin ngerusak moment aja," tulis akun @embu***

"Bikin bete aja dengar lu karokean," akun @toyan*** menimpali.

Baca Juga: Intip Keseruan Keluarga Anang Ashanty, Rayakan HUT RI ke-76 Kompak Pakai Seragam SD

"Bikin gak mood aja, lu mah! Moment sakral Timnas lu bikin ancur," tulis akun @dimas*** kesal.

Akun @ahmad*** juga menulis, "Kalau mau karokean di rumah aja ya, om! Lu bikin rusak suasana aja," ujarnya.

Pantauan priangantimurnews.pikiran-rakyat.com sampai pukul 23:26 WIB tadi malam sudah lebih dari 3.000 komentar kesal netizen.

Baca Juga: Terungkap, Alasan Kuat Ashanty Menginginkan Menikah Dengan Anang Hermansyah

Tetapi dibalik kekesalan netizen Indonesia terhadap Anang Hermansyah, masih terobati karena Timnas Indonesia berhasil lolos ke babak selanjutnya dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: Instagram @ananghijau

Tags

Terkini

Terpopuler