Sinetron Terbaru Takdir Cinta yang Kupilih, Segera Tayang di SCTV, ada Jonathan Frizzy dan Alisia Rininta

27 Agustus 2022, 20:52 WIB
Sinetron Takdir Cinta yang Kupilih segera tayang di SCTV /SCTV/

PRIANGANTIMURNEWS - SCTV akan segera menayangkan sinetron terbarunya, yang berjudul Takdir Cinta yang Kupilih.

Sinetron Takdir Cinta yang Kupilih ini dikabarkan akan segera tayang dalam waktu dekat ini, di SCTV.

Diketahui, sinetron Takdir Cinta yang Kupilih merupakan hasil produksi Sinemart, dan disutradarai oleh Encep Masduki.

Baca Juga: Pemerintah Hapus Syarat Tes Covid 19 untuk Perjalanan Transportasi Umum

Adapun pembuat cerita dan sekenario sinetron Takdir Cinta yang Kupilih ini ditulis oleh Donna Rosmayna.

Sinetron ini berganre drama romantis, dengan alur cerita yang menarik dan seru, hingga cocok untuk ditonton oleh sejumlah kalangan.

Sinetron Takdir Cinta yang Kupilih ini dibintangi oleh Jonathan Frizzy dan Alisia Rininta, sebagai pemeran utamanya.

Baca Juga: 15 Link Download Twibbon Peringatan Hari Polwan 1 September 2022, Gratis Klik di Sini

Takdir Cinta yang Kupilih akan menceritakan tentang seorang istri bernama Novia (lisia Rininta) menikah dengan pria bernama Hakim (Jonathan Frizzy).

Pernikahan Novia dan Hakim ini terjadi karena terpaksa, mereka menikah tanpa dilandasi rasa cinta.

Bahkan, Hakim telah membuat pernyataan, dimana dalam waktu satu tahun Hakim dan Novia tidak saling cinta, maka Hakim akan rela digugat cerai Novia.

Baca Juga: TERBARU! Kasus Subang Tak Kunjung Temukan Pelakunya, Rumah TKP Diserahkan Kembali Kepada Yosep

Disisi lain, Novia terlihat sangat baik, serta memiliki perasaan pada Hakim, ia hendak mempertakankan pernikahan nya dengan Hakim.

Bahkan Novia selalu berdoa, agar diberikan kesabaran dalam bahtera pernikahannya dengan Hakim.

Bagaimana kelanjutan kisah dari sinetron Takdir Cinta yang Kupilih? jangan lewatkan sientron terbaru dari SCTV tersebut.***

Editor: Rahmawati Huda

Sumber: SCTV

Tags

Terkini

Terpopuler