Inilah Sepuluh Golongan Wanita Yang Kelak Akan Diusir Dari Surga, Dan Tidak Bisa Mencium Bau Surga

- 22 Agustus 2022, 10:12 WIB
Golongan wanita yang diusir dari surga.
Golongan wanita yang diusir dari surga. /Tangkapan layar YouTube Doa Pedia

PRIANGANTIMURNEWS - Rasulullah pernah mengabarkan bahwasanya mayoritas penghuni neraka adalah wanita.

Tak sekadar diancam raga, ternyata ada sepuluh golongan wanita yang kelak akan diusir dari surga.

Bahkan untuk mencium harumnya surga saja mereka tak diizinkan.

Dari Imron bin Hushain Rasulullah bersabda "Aku diperlihatkan di surga aku melihat kebanyakan penghuninya adalah kaum fakir, lalu aku diperlihatkan neraka, aku melihat kebanyakan penghuninya adalah para wanita".

Baca Juga: Ten Hag Ukir Rekor Baru di Manchester United

Berikut sepuluh golongan wanita yang akan diusir dari surga dan berakhir di neraka.

Mereka bahkan tak diijinkan mencium harumnya surga, padahal surga dapat dicium sejauh 70 tahun jarak perjalanan.

Pertama wanita yang tidak mensyukuri pemberian suami.

Sudah menjadi tabiat mayoritas istri yang selalu merasa kurang atas pemberian suami.

Sebanyak apapun pemberian suami istri terus saja merasa kurang hingga lupa mensyukurinya.

Baca Juga: Jadwal Sholat Lengkap untuk Daerah Kab. Bandung dan Sekitarnya

Sifat yang nampak biasa dialami kaum hawa ini, ternyata menjadi penyebab mereka diusir dari surga dan menjadi bahan bakar api neraka.

Disebutkan dalam hadits yang diriwayatkan Abu Sa'id Al-khudri ia berkata Rasulullah keluar saat Idul Adha atau Idul Fitri dan melewati para wanita, kemudian bersabda.

"Wahai para wanita keluarkanlah sedekah karena aku diperlihatkan bahwa kebanyakan penghuni neraka adalah dari kalangan kalian"

Mereka para wanita bertanya "Mengapa demikian wahai Rasulullah"?

Baca Juga: Jadwal Sholat Lengkap untuk Daerah Kab. Bandung dan Sekitarnya

Beliau bersabda "Kalian sering mengumpat dan mengingkari pemberian suami, aku tidak melihat orang yang kurang akal dan agama dari kalangan kalian yang bisa mengalahkan laki-laki yang cerdas" Hadits Riwayat Bukhari.

Yang kedua wanita yang gemar mengumpat dan mengadu domba.

Sebagaimana hadits tersebut, mengumpat juga disebutkan nabi sebagai sifat yang menyebabkan wanita masuk neraka.

Berbeda dengan pria, kaum hawa memiliki beragam aktivitas lisan yang dapat menjerumuskan mereka pada keburukan.

Selain mengumpat, sifat gemar mengadu domba juga sangat erat pada wanita, meski ancamannya adalah neraka.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sagitarius Hari Ini Senin, 22 Agustus 2022, Waktunya Istirahat, Luangkan Waktu Bersama Keluarga

Dari Huzaifah, Rasulullah bersabda "Tidak akan masuk surga orang yang suka Namimah, adu  domba" Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim.

Wanita yang notabene gemar mengobrol, berbincang, bergosip, seringkali terjatuh pada kata-kata yang menjelekkan orang lain, lalu saling mengadu domba diantara mereka.

Kedua penyakit ini bukanlah dosa sederhana, para wanita dapat diusir dari surga karena ini.

Yang ketiga istri yang menggugat cerai tanpa alasan.

Dari Tsauban, bahwasanya Rasulullah bersabda "Wanita mana saja yang meminta cerai tanpa ada alasan yang jelas, maka haram baginya mencium bau surga", hadits riwayat Abu Daud At-Tirmidzi, dan Ibnu Majah.

Saat sudah berumah tangga, sangat mudah bagi wanita untuk menginginkan perceraian, mengingat kondisi wanita yang sangat terasa dan mementingkan hati ketimbang akalnya.

Namun jika memahami hadits tersebut, maka seorang muslimah pastilah berhati-hati agar ucapannya tak mendahului perasaannya.

Yang keempat wanita yang berpakaian tipis dan ketat.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sagitarius Hari Ini Senin, 22 Agustus 2022, Waktunya Istirahat, Luangkan Waktu Bersama Keluarga

Tiga golongan wanita berikutnya terangkum dalam sebuah hadis riwayat Abu Hurairah Rasulullah SAW bersabda "Ada dua golongan penghuni neraka yang belum pernah aku lihat: 

"Pertama suatu kaum yang membawa cambuk seperti ekor sapi dengannya, ia memukuli orang,

Kedua wanita-wanita yang berpakaian tetapi telanjang, mereka berlenggak-lenggok dan condong dari ketaatan,

rambut mereka seperti punuk unta yang miring, mereka tidak masuk surga dan tidak akan mencium baunya, padahal sesungguhnya bau surga itu tercium dari perjalanan sejauh ini dan ini", Hadits Riwayat Muslim.

Imam Nawawi menjelaskan bahwa wanita yang berpakaian tapi telanjang, memiliki beberapa tafsir.

Yaitu yang pertama wanita yang mendapat nikmat namun enggan bersyukur kepada Allah.

Kedua, wanita yang memakai pakaian tipis sehingga nampak warna kulitnya.

Lalu yang ketiga wanita yang menutup sebagian tubuhnya, namun membuka bagian tubuh yang lain.

Ketujuh wanita yang mengaku marga selain dari ayahnya.

Dari Abdullah bin Amr bersabda "Barang siapa mengaku keturunan dari orang lain yang bukan ayahnya sendiri, maka ia tidak akan mencium bau surga, padahal bau surga telah tercium pada jarak 70 tahun atau 70 tahun perjalanan", hadis riwayat Ahmad.

Saat ini cukup banyak kasus orang tua angkat yang menganggap anak tiri sebagai anak kandung.

Alhasil si anak tak tahu siapa ayahnya dan mengaku keturunan Ayah tirinya.

Kasus lain anak hasil perzinahan yang mengaku sebagai anak dari ayah biologisnya padahal status dalam syariat ia bukanlah keturunan ayah tersebut, meski darah sang ayah mengalir kepadanya.

Kedelapan, wanita yang menyemir rambutnya dengan warna hitam.

Dari Abdullah bin Abbas Nabiyullah bersabda "Pada akhir zaman nanti akan ada orang-orang yang mengecat rambutnya dengan warna hitam seperti warna mayoritas dada merpati, mereka tidak akan mendapat bau surga", hadits riwayat Abu Daud.

Kesembilan istri yang tak taat pada suami.

Seorang istri yang taat pada suaminya jaminannya adalah surga.

Hal ini berlaku sebaliknya istri yang tak taat pada suami maka akan mendapat hukuman neraka.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Hari Ini Senin, 22 Agustus 2022, Hubungan Baik Akan Terjalin Bersama Pasangan Anda

Kesepuluh, wanita yang menyerupai lelaki.

Dari Abdullah Ibnu Umar Rasulullah bersabda "Ada tiga golongan yang tidak akan masuk surga dan Allah tidak melihat mereka pada hari kiamat kelak,

yang pertama anak yang durhaka kepada kedua orangtuanya, kedua wanita yang berperilaku seperti lelaki, dan yang ketiga dayyuts, kepala keluarga yang tidak memiliki kecemburuan terhadap keluarganya, dengan membiarkan kemaksiatan ditengah-tengah mereka", hadits riwayat An-nasa'i.***

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Youtube Doa Pedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah