Presiden Jokowi Resmikan Gedung Kantor Pimpinan Pusat Dewan Masjid Indonesia

- 24 Desember 2021, 20:36 WIB
Presiden Jokowi didampingi Ketum DMI Jusuf Kalla meresmikan gedung kantor DMI, di Jakarta, Jumat, 24 Desember 2021.
Presiden Jokowi didampingi Ketum DMI Jusuf Kalla meresmikan gedung kantor DMI, di Jakarta, Jumat, 24 Desember 2021. /BPMI Setpres/Rusman/

Presiden pun mendorong peran masjid dalam upaya untuk meningkatkan kesejahteraan umat.

“Ikut bersama pemerintah mengurangi pengangguran, memberantas kemiskinan, dan menekan angka ketimpangan yang masih sekarang ini kita miliki, sehingga kesejahteraan umat semakin meningkat dan semakin baik,” ujarnya.

Presiden Jokowi menilai lokasi gedung kantor Pimpinan Pusat DMI yang berada di Matraman, DKI Jakarta ini tepat karena berdekatan dengan sejumlah kantor lembaga dan organisasi keagamaan lainnya.

Baca Juga: Suga BTS dikonfirmasi Positif COVID-19, Begini Penjelasan Big Hit Music!

“Dekat dengan kantor IPHI (Ikatan Persaudaraan Jamaah Haji Indonesia), dekat dengan kantor pusat PBNU (Pengurus Besar Nahdlatul Ulama), dekat kantor PW (Pengurus Wilayah) Muhammadiyah juga di sekitar ini, dekat dengan kantor DDII (Dewan Da’wah Islamiyah Indonesia) juga, dekat dengan kantor MUI (Majelis Ulama Indonesia), saya kira ini memang cocok sekali,” pungkasnya.

Hadir mendampingi Presiden dalam peresmian ini antara lain Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Dilansir PRIANGANTIMURNEWS dari setkab.go.id.***

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah