Dua Pemain Persib Bandung Absen di Perempat Final Piala Presiden, Ini Sebabnya

- 29 Juni 2022, 16:11 WIB
Dua Pemain Persib Absen di Perempat Final Piala Presiden 2022.
Dua Pemain Persib Absen di Perempat Final Piala Presiden 2022. /Instagram/@daviddasilva/

PRIANGANTIMURNEWS- Dua pemain Persib Bandung dipastikan absen di babak perempat final Piala Presiden 2022.

Persib Bandung mampu lolos ke perempat final karena menjadi juara grup C di babak fase grup Piala Presiden 2022.

Persib akan bertarung menghadapi PSS Sleman di babak 8 besar yang akan bergulir pada Rabu, 1 Juli 2022.

Baca Juga: Link Twibbon Gratis Hari Raya Idul Adha 1443 H, Silahkan Download di Sini

Kehilangan dua sosok ini akan mempengaruhi performa tim kebanggaan warga Jawa Barat ini.

Pasalnya, keduanya merupakan pemain kunci di hampir setiap laga Persib Bandung dari musim lalu.

Dikutip dari laman resmi klub persib.co.id, Rene Albert memberikan konfirmasi bahwa kedua pemain asingnya tak bisa tampil di perempat final Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Wakil Ketua DPR RI: Perlu Ada Satgas Pelindung Pekerja Migran

"Nick (Kuipers) dan Da Silva sudah pasti tidak akan bermain di perempat final. Nick tampil baik selama 20 menit (melawan Bhayangkara FC), tapi setelah itu kondisinya tidak kunjung membaik,” kata Rene.

Pelatih asal Belanda ini juga menyebutkan tentang kondisi striker andalannya, David Da Silva.

“Da Silva ingin main di perempat final, tapi merasa tidak nyaman dengan hamstring-nya,” ungkap pelatih Persib tersebut.

Baca Juga: Niat Puasa Tarwiah dan Niat Puasa Arafah Beserta Waktu Pelaksanaannya

Selain Da Silva dan Kuipers, kiper utama Persib, Teja Paku Alam juga tidak akan tampil karena ada cedera di bagian tangannya.

Sementara itu, Ciro Alves yang mengalami cedera bahu diragukan bisa tampil di perempat final nanti.

Persib Kedatangan Amunisi Baru

Meski kehilangan David Da Silva dan Nick Kuipers, di perempat final ini mendapatkan amunisi baru untuk hadapi PSS Sleman.

Baca Juga: Ma'ruf Amin Pimpin Rapat Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bahas Wabah PMK

Marc Klok, Rachmat Irianto serta Ricky Kambuaya telah kembali ke Bandung dan terlihat sudah mengikuti latihan resmi.

Ketiga pemain tersebut absen di babak fase grup Piala Presiden 2022 lantaran sedang membela Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait.

Bersama Timnas Indonesia, Klok, Irianto dan Kambuaya memiliki peran penting loloskan Indonesia ke Piala Asia 2023.

Baca Juga: Spoiler Melur Untuk Firdaus Episode 20: Firdaus Tercengang, Dee Ketahuan Selingkuh Dengan Hafizh?

Bahkan Klok dan Irianto mampu menjadi aktor penting saat tim Garuda mengalahkan tuan rumah Kuwait dengan skor 2-1.

Selain tiga pemain ini, Persib Bandung juga sudah bisa memainkan satu pemain asing lainnya yaitu Daisuke Sato.

Pemain berpaspor Filipina ini di babak 8 besar belum bisa tampil lantaran masih terkendala masalah Kartu izin tinggal sementara (KITAS).

Namun di perempat final nanti, Sato bisa saja tampil di sisi kiri pertahanan Persib Bandung saat bersua PSS Sleman.***

Editor: Galih R

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah