Daftar Pemain Film Miracle in Cell No 7, Deretan Aktor Ternama loh Siapa Saja Mereka? Cari Tahu Disini!

- 27 Agustus 2022, 17:16 WIB
Aktor Film Miracle in Cell No 7
Aktor Film Miracle in Cell No 7 /Instagram @miracleincellno7/

PRIANGANTIMURNEWS - Film Miracle in Cell No 7 yang merupakan remake dari film yang berjudul sama asal Korea Selatan yang akan segera tayang di bioskop.

Film ini disutradarai oleh Hanung Bramantyo, remake film Korea Selatan dengan judul Miracle in Cell No 7 tersebut menceritakan tentang kisah pilu perpisahan seorang anak dengan ayah yang dituduh melakukan tindak kejahatan dan akhirnya diseret ke dalam penjara.

"Miracle in Cell" dibintangi oleh sederet selebriti ternama Indonesia seperti: 

Baca Juga: Deretan Nama Asli Pemain Sinetron Mantan IPA dan IPS Season 2, Terbaru di GTV, ada Arbani Yasiz

1. Vino G Bastian

2. Graciella Abigail

3. Indro Warkop

4. Tora Sudiro

5. Bryan Domani

6. Mawar De Jongh

7. Indra Jegel

8. Rigen Rakelna.

Baca Juga: Lirik Lagu Lawas 'Andaikan Kau Datang Kembali' Soundtrack Film Miracle in Cell No 7

Dodo Rozak (Vino G Bastian) hanya ingin menjadi ayah yang baik untuk putrinya tunggalnya, Kartika, meskipun ia memiliki keterbatasan dalam kecerdasan.

Dodo sering kali dirundung karena ia adalah penyandang tunarungu.

Sebagai seorang ayah dengan keterbatasan mental, Dodo kerap bertindak dan berperilaku seperti anak-anak.

Baca Juga: Langkah-Langkah Download Video YouTube MP4 Via Y2Mate

Karena itulah, justru Kartika (Graciella Abigail) yang sering merawat Dodo layaknya anak dan bukan sebaliknya.

Kendati demikian, Kartika bangga dengan ayahnya yang setiap hari berjualan balon. Namun, kebahagiaan mereka tidak bertahan lama karena keduanya harus berpisah.

Dodo ditangkap atas tuduhan memperkosa dan membunuh seorang gadis cilik bernama Melati.

Baca Juga: Semakin Memanas! Hotman Paris dan Dokter Richard Lee Telak Pukul Mundur Jindan Beserta Pengacara Dukunnya!

Dodo dijebloskan ke dalam penjara, lebih tepatnya di sel nomor tujuh yang dihuni oleh narapidana kekerasan, seperti kepala narapidana, Jaki, Bewok, Atmo, dan Asrul "Bule".

Setelah berbagai peristiwa yang dialami Dodo di penjara, dia berhasil mendapatkan bantuan untuk menyelundupkan Kartika ke dalam selnya.

Kedekatan itu menebar kebahagiaan kepada narapidana dan sipir lain di dalam lapas.

Baca Juga: Kasus Subang Terkini: Korban Sempat Lakukan Perlawanan, Ada Temuan Sidik Jari Pelaku di Kuku Almarhum Amel?

Mereka pun mulai ragu apakah pria penyayang seperti Dodo tega membunuh seorang anak bernama Melati.

Lantas apakah Dodo yang membunuh Melati? atau ia hanya dijadikan kambing hitam?

Saksikan selengkapnya di film Miracle in Cell No 7 yang akan segera tayang di bioskop kesayangan anda.***

Editor: Galih R

Sumber: Instagram @miracleincellno7


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah