Kronologi Anggota Paspampres Pukul Warga Solo

- 13 Agustus 2022, 11:41 WIB
Potret Paspampres yang melakukan pemukulan terhadap warga Solo.
Potret Paspampres yang melakukan pemukulan terhadap warga Solo. /YouTube/Berita Surakarta/

PRIANGANTIMURNEWS- Dugaan pemukulan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) kepada seorang sopir di Solo tengah menjadi perbincangan.

Kasus ini terjadi di Kasan Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah yang tengah viral di media sosial.

Cerita pemukulan tersebut pertama kali diunggah oleh pengguna akun Twitter @txtdrberseragam.

Baca Juga: Ini yang Akan Terjadi Pada Tubuh Jika Kamu Rutin Mandi Pagi

Dalam pesan yang dikirim kepada akun tersebut yang diduga adalah anak dari korban pemukulan Paspampres.

"Izin cerita kejadian yang menimpa ayah saya min, kejadian selasa 9 Agustus 2022 di lampu merah pertigaan Manahan Solo. Ayah saya mengemudikan truk di belakang bis dan rombongan motor, karna lampu sudah hijau. lalu tiba2 ada mobil Paspampres yang nyelonong melanggar lampu merah dari arah samping. bis di depan sudah lewat duluan, rombongan motor mengklakson mobil tersebut tapi mobilnya tetep nekat, akhirnya malah kena bagian bak samping truk ayah saya," tulis pesan itu pada hari Jum'at 12 Agustus 2022.

Setelah itu, penulis pesan menceritakan bahwa ayahnya selaku pengendara truk menepi.

Baca Juga: Bima Sakti Merendah, Pelatih Kiper, Markus Horison Malah Mencederai Perayaan Juara Timnas Indonesia U-16

Namun tiga orang yang diduga Paspampres, disebutnya langsung memukul ayah penulis pesan tersebut.

Ayah dari penulis pesan tersebut juga diminta ganti rugi oleh orang yang diduga Paspampres, dan SIM korban pemukulan diminta orang tadi.

"Karna merasa tertabrak dan ada kerusakan, ayah saya menepi lalu berhenti. mobil Paspampres lalu berhenti. mobil Paspampres tersebut juga berhenti, kaca depan mobilnya rusak. Pas ayah saya turun, ada 3 orang dengan seragam dinasnya dari mobil tersebut yang turun lalu langsung memukul ayah saya tanpa bilang apa2. 2 kernet ayah saya juga ikut dipukul," tulisnya.

Baca Juga: 10 Link Twibbbon Hari Pramuka 2022, Bingkai Menarik, Pas Jadi Profil WhatsApp, Instagram, Facebook

"Lalu mereka baru mau ngomong, minta ganti rugi. ayah saya bilang "pak, kalau saya salah saya minta maaf, sekarang bapak mau nahan apa saya kasih". saat bicara pun ayah saya juga masih mendapat kekerasan fisik. akhirnya SIM ayah saya diminta oleh paspampers," tambahnya.

Saat kabar beredar ini unggahan tersebut sudah dihapus oleh pemilik akun.***

Editor: Galih R

Sumber: YouTube berita surakarta Twitter @txtberseragam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah