Link Download Flightradar24 Cara Pantau Pesawat Secara Real Time Melalui HP  

- 30 Agustus 2022, 17:41 WIB
Apa itu Flightradar24 dan Bagaimana Cara Kerjanya? Simak Penjelasannya
Apa itu Flightradar24 dan Bagaimana Cara Kerjanya? Simak Penjelasannya /Flightradar24/

 

PRIANGANTIMURNEWS - Teknologi saat ini terus maju dan berkembang, salah satunya memantau jalannya penerbangan pesawat secara langsung di smartphone (HP) melalui Flightradar24. 
 
Melalui aplikasi Flightradar24 flight tracker, Anda bisa mengetahui secara real time, kondisi terkini pesawat terbang di genggaman. 
 
Dengan aplikasi Flightradar24 flight tracker, Anda dapat memantau secara langsung, kapan dan di mana suatu pesawat berada.
 
Maka pihak keluarga, rekan bisnis, sahabat bisa mengetahui kapan penumpang pesawat tiba di bandara tujuan, dengan menggunakan aplikasi Flightradar24 flight tracker. 
 
 
Seperti dilansir Priangantimurnews.com dari Beritadiy, aplikasi yang dikembangkan itu bisa memantau perjalanan pesawat secara real time.
 
Pesawat bisa dipantau secara real time, dengan memanfaatkan teknologi Automatic Dependent Surveillance-Broadcast (ADS-B). 
 
Dikabarkan Flightradar24 sudah melacak sekitar 180.000 penerbangan pesawat, dari 1.200 maskapai yang ada di seluruh dunia. 
 
Dengan Flightradar24, seluruh maskapai pesawat dapat dilancak penerbangannya dari atau ke 4.000 bandara, yang ada di seluruh dunia secara langsung. 
 
 
Tentu untuk memantau pergerakan pesawat, Anda bisa membuka situs Flightradar24.com dan juga bisa mendownload aplikasinya. 
 
Namun jika ingin lebih simpel, Anda bisa menggunakan aplikasinya, melalui link download yang telah disediakan. 
 
Bagi Anda pengguna Android, bisa klik link download Di Sini
 
Sementara bagi pengguna smartphone Apple/iOs bisa dengan klik link download Di Sini. ***
 
 
 
 
Disclaimer: Artikel ini sebelumnya telah tayang di portal Beritadiy dengan judul Apa Itu Flightradar24 Ini Cara Pakai dan Link Download Aplikasi Live Flight Tracker Pesawat
 
 
 

Editor: Anto Sugiarto

Sumber: beritadiy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x