Pindah Kandang! Laga Persikabo Vs Persib Bandung Akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali

17 Februari 2024, 17:48 WIB
Laga Persib vs Persikabo akan gelar pertandingan di Bali. /

 

PRIANGANTIMURNEWS - Beberapa klub Liga 1 2023-2024 memutuskan untuk memindahkan tempat kandang mereka dari lokasi biasanya.

Salah satu klub yang melakukan hal tersebut adalah Persikabo 1973 yang memilih untuk menjadikan Bali sebagai tempat kandang mereka hingga berakhirnya musim Liga 1 2023-2024.

Stadion yang dipilih oleh Persikabo 1973 adalah Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali. Keputusan ini diumumkan secara resmi oleh Joko Purwoko Ketua Panitia penyelenggara pertandingan.

Baca Juga: Nick Kuipers Kirim Pesan Untuk Bobotoh Sampaikan Hal Tak Biasa

"Iya dengan penetapan sementara di Bali, kami memastikan Persikabo 1973 akan menggelar pertandingan kandangnya di Bali menggunakan Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali," ungkap Joko Purwoko.

Menurut jadwal salah satu pertandingan kandang Persikabo 1973 adalah melawan Persib Bandung pada 15 Maret 2024.

Joko Purwoko menjelaskan bahwa sebelum memutuskan untuk pindah ke Bali, pihaknya telah mencoba mencari Stadion di Pulau Jawa.

Baca Juga: Setelah Resmi Berpisah Dengan Persib Bandung, Daisuke Sato Akhirnya Menemukan Klub Barunya

"Pertama-tama kami telah melakukan pengecekan beberapa Stadion di Pulau Jawa, namun karena pertimbangan sarana pendukung maka kami memilih Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, karena sudah dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap sesuai dengan ketentuan PT LIB termasuk adanya layar LED," ujar Joko Purwoko.

"Awalnya rencana kami adalah menggelar pertandingan kandang di Bali hingga akhir musim atau sampai Stadion Pakansari sudah siap digunakan, kami telah memilih lima pertandingan kandang yang tersisa kami berharap dukungan dan doa dari suporter Persikabo 1973 dan masyarakat Bogor," tambah Joko Purwoko.

Langkah serupa juga diambil oleh Persija Jakarta meskipun hanya akan melangsungkan dua pertandingan kandang di Bali, kedua pertandingan tersebut adalah melawan Madura United 22 Februari 2024 dan Dewa United 2 Maret 2024.

Baca Juga: Terkuak Sudah! Inilah Rencana Besar Persib Bandung di Jeda Kompetisi 2 Pekan

Hal ini juga akan menambah jumlah tim yang menggunakan Bali sebagai tempat kandang mereka.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Kabar PERSIB Terkini HD

Tags

Terkini

Terpopuler