Baru Meraih Gelar Liga Champions, Presiden Real Madrid Florentino Canangkan Target Pada Musim Depan

- 31 Mei 2022, 07:21 WIB
 Presiden Real Madrid Florentino Perez hadir dalam kemenangan timnya di Liga Champions.
Presiden Real Madrid Florentino Perez hadir dalam kemenangan timnya di Liga Champions. /Tangkapan layar Instagram @realmadrid/

PRIANGANTIMURNEWS - Real Madrid sukses meraih gelar Liga Champions usai mengalahkan Liverpool di laga final Minggu 29 Mei 2022 dini hari.

Dalam laga final tersebut Real Madrid berhasil mengalahkan Liverpool dengan skor 1-0, gol yang dicetak Vinicius Junior di menit ke-59.

Dengan kemenangan tersebut, kini Real Madrid mengoleksi 14 gelar Liga Champions secara berturut-turut.

Baca Juga: Ini Penyebab Duo Milan Bangkit Musim Ini, Simak Penjelasannya!

Dikutip priangantimurnews.com dari laman Skor, kesuksesan itu disambut meriah oleh para pemain serta para suporter Real Madrid usai mengalahkan Liverpool.

Belum usai menyambut keberhasilan kemenangan Liga Champions, presiden Real Madrid, Florentino Perez langsung mencanangkan target baru.

Presiden Real Madrid, Florentino Perez menginginkan Madrid meraih gelar Liga Champions ke-15 pada musim mendatang.

Baca Juga: Sinopsis Now You See Me 2: Aksi Pencurian Pesulap yang Tidak Masuk Akal

Real Madrid baru saja menjuarai Liga Champions dan juga gelar Liga Spanyol usai mengalahkan lawannya.

Florentino Perez mengungkapkan bahwa tim skuadnya saat ini berada di masa sulit, meski berhasil meraih juara.

Lantaran pada musim lalu, Real Madrid harus puasa alias tidak dapat gelar. Sehingga perlu perjuangan yang cukup menjalani musim ini.

Baca Juga: Cara Menghapus Follower Twitter, Banyak Yang Nggak Tau Nih!

"Liga Champions (kemenangan) adalah puncak dari musim yang tak terlupakan di mana kami juga telah memenangkan LaLiga ke-35 kami," katanya.

"Dimana kami dapat menerima kasih sayang dari tim kami setelah dua tahun tanpa dapat melakukannya," tambahnya.

"Kami berharap masa sulit yang harus kami lalui ini akhirnya akan berlalu," ujarnya.

"Real Madrid abadi, dan sekarang kita akan menuju yang ke-15 (gelar Liga Champions)," lanjutnya.

Baca Juga: PSSI Izinkan Klub Sepak Bola Indonesia Berganti Nama, Berikut Daftar Lengkapnya

Sebelumnya, dia telah membicarakan hal itu dengan para pemainnya dan siap menatap musim depan, meraih kemenangan Liga Champions.

"Saya telah berbicara dengan para pemain dan mereka sudah memikirkan tentang tahun depan," ucapnya.

"Mereka memberi tahu saya bahwa ada Piala Dunia Antarklub, Piala Super Eropa. Ini adalah hidup mereka," ujar Perez.

"Mereka senang, atmosfer sangat penting dalam segala hal dalam hidup dan tahun ini ada atmosfer yang saya berikan," jelasnya.

"Banyak pujian kepada Carlo Ancelotti. Ini adalah hasil dari melakukan banyak hal dengan baik," tutup Florentino Perez. ***

 

Editor: Muh Romli

Sumber: skor.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah