Gempa 6,5 SL Banyak Menimbulkan Kerusakan Rumah

- 28 April 2024, 09:12 WIB
Akibat gempa bumi 6,5  SR beberapa rumah di Kota Tasikmalaya alami kerusakan./BPBD Kota Tasikmalaya
Akibat gempa bumi 6,5 SR beberapa rumah di Kota Tasikmalaya alami kerusakan./BPBD Kota Tasikmalaya /

PRIANGANTIMURNEWS - Gempa bumi yang terjadi pada Hari Sabtu malam pukul 23.29 WIB yang berpusat di wilayah Garut Jawa Barat sangat terasa di beberapa daerah termasuk Kota/Kabupaten Tasikmalaya dan sekitarnya. 

Akibat gempa 6,5 SR banyak bangunan Rumah, gedung yang rusak ringan dan berat, salah satunya pelapon Gedung Pramuka di Kabupaten Tasikmalaya ambruk, kaca pecah dan beberapa Rumah rusak berat di Kota Tasikmalaya. 

Diungkapkan petugas BPBD Kota Tasikmalaya,Harisman menyebut, akibat gempa bumi 6,5 SR sudah masuk 1 Laporan ke Piket Posko BPBD dari wilayah Kecamatan Cibeureum ada kerusakan Rumah. 

Baca Juga: Gempa Magnitudo 6,5 Guncang Kabupaten Garut, Dirasakan di Sejumlah Wilayah, Tidak Berpotensi Tsunami

"Dampak gempa Garut 6.5 SRpada Sabtu 27April 2024 pukul 23.29 WIB malam menimbulkan kerusakan Rumah," ujar petugas BPBD, Harisman dalam laporannya di grup WhastApp BPBD Minggu 28 April 2024.

Hasil laporan dan asesmen petugas BPBD Kota Tasikmalaya di lapangan menunjukan ada 5 titik kerusakan rumah akibat gempa 6,5 SR yang terjadi di wilayah Kabupaten Garut. 

1. Kerusakan Rumah titik pertama di wilayah Awipari Kulon RT. 03 RW. 07 Kelurahan Awipari Kec. Cibeureum 

2. Di wilayah Sindangreret RT. 02 RW. 04 Kel. Tamanjaya kec. Tamansari

Baca Juga: Gempa Bumi Mw7,4 Menggoncang Taiwan, Terjadi Tsunami Kecil di Jepang dan Taiwan, Tak Berdampak di Indonesia

Halaman:

Editor: Sri Hastuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x