Prediksi Skor Chelsea vs Villarreal, Head-to-Head, Berita Tim, dan Starting XI: Piala Super UEFA 2021

- 10 Agustus 2021, 14:50 WIB
Kolase foto manajer Chelsea, Thomas Tuchel (kiri) dan manajer Villarreal, Unai Emery (kanan)
Kolase foto manajer Chelsea, Thomas Tuchel (kiri) dan manajer Villarreal, Unai Emery (kanan) /Facebook/Jumardi Mantovani

PRIANGANTIMURNEWS- Juara Liga Champions UEFA Chelsea akan menghadapi juara Liga Europa Villarreal di Windsor Park di Belfast untuk memperebutkan Piala Super UEFA 2021 pada Kamis dini hari, 12 Agustus 2021.

Thomas Tuchel yang berhasil mengantarkan Chelsea menjadi juara Liga Champions dalam satu setengah musim, telah berhasil menyungkirkan Sevilla, Porto, Atletico Madrid, Real Madrid, dan Manchester City dalam perjalanan mereka menuju kejayaan di Eropa.

Sebelumnya, Chelsea tidak terlalu diharapkan untuk memenangkan salah satu dari tiga pertandingan terakhir mereka di Liga Champions.

Baca Juga: PPKM Diperpanjang Hingga 16 Agustus, Pemerintah Berikan Kelonggaran Anak Dibawah 12 Tahun Dilarang Masuk Mall

Namun, Chelsea akhirnya berhasil mengatasi peluang dan bahkan tim bertabur bintang Pep Guardiola juga tidak bisa menghancurkan pertahanan mereka di babak final.

Chelsea juga dikabarkan telah menjalani pramusim yang bagus. Setelah mengalahkan Bournemouth 2-1, mereka juga berhasil mengalahkan Arsenal dengan skor 2-1 sebelum akhirnya bermain imbang 2-2 dengan Tottenham Hotspur.

Namun, sayangnya, Chelsea belum memenangkan satu pun dari tiga pertemuan Piala Super UEFA terakhir mereka dan harua menderita kekalahan saat melawan Atletico Madrid, Bayern Munich, dan Liverpool.

Baca Juga: El Rumi Bahagia, Akhirnya Ia Lulus Kuliah di University of Westminster London

Villarreal, sebelumnya, berhasil mengalahkan Manchester United di babak final Piala Eropa musim lalu melalui adu penalti untuk memenangkan untuk menjuarai kompetisi tersebut.

Namun, tim yang dikenal dengan sebutan Kapal Selam Kuning ini memiliki pra-musim yang mengecewakan dan tidak pernah menang dalam enam pertandingan persahabatan yang dijalaninya.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah