Ternyata Inilah 5 Penyebab Timnas Indonesia Kalah dari Australia di Babak 16 Besar Piala Asia 2023

- 29 Januari 2024, 08:46 WIB
Timnas Indonesia telak kekalahan 4-0 lawan Australia di Babak 16 Besar Piala Asia.
Timnas Indonesia telak kekalahan 4-0 lawan Australia di Babak 16 Besar Piala Asia. /YouTube/Love Indonesia/

PRIANGANTIMURNEWS - Terdapat lima penyebab Timnas Indonesia kalah 4-0 dari Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia dipastikan gugur dari ajang Piala Asia 2023 usai dikalahkan 4-0 tanpa balas oleh Australia pada Minggu 28 Januari 2024.

Timnas Indonesia sejatinya bermain baik di awal babak pertama bahkan setelah gol bunuh diri Elkan Baggott di menit 12.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Babak 16 Besar Piala Asia 2023 Timnas Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia bermain sangat baik, di penghujung babak kedua Australia kembali mencetak gol lewat Martin.

Di menit ke-45 lalu petaka terjadi di babak kedua karena Australia mencetak dua gol tambahan di menit ke-89 dan pada menit ke-90 injury time. 

Perjalanan indah Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 pada akhirnya berakhir di babak 16 besar.

Lantas apa yang membuat Timnas Indonesia bisa kalah 4-0 dari Australia? Padahal sebelum Timnas Indonesia sekalipun kalah dapat memberikan perlawanan seperti saat dihajar Irak 1-3 dan Jepang 1-3.

Baca Juga: Amunisi Baru Siap Dimainkan! Shin Tae Yong Gerak Cepat Rilis Line Up Timnas Indonesia Vs Australia

Berikut ini adalah lima penyebab Timnas Indonesia kalah 4-0 dari Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023:

1. Pemain depan beberapa kali telat mengambil keputusan salah mengumpan dan salah posisi sehingga rekannya pun kesulitan.

2. Lini depan kurang tajam 

Timnas Indonesia banyak membuang peluang di laga melawan Australia alasan utamanya jelas karena lini depan yang kurang tajam.

Rafael Struick yang ditugaskan sebagai ujung tombak Timnas Indonesia gagal bekerja dengan baik.

Baca Juga: Hasil Akhir Pertandingan Timnas Indonesia U20 Vs Thailand

3. Pertahanan yang mudah dibobol 

Lini pertahanan Timnas Indonesia mudah dibobol saat melawan Australia. Asnawi Mangkalam beberapa kali kehilangan bola bahkan gol kedua Australia berasal dari kesalahan Asnawi Mangkualam yang telah menutup lawan.

Lalu Elkan Baggott juga tak bermain baik seperti biasanya selain melakukan gol bunuh diri, Elkan Baggott itu sempat kalah duel serta kehilangan bola.

4. Banyak buang peluang

Timnas Indonesia berhasil memiliki lima peluang dan hanya satu yang benar-benar tepat ke gawang Australia.

Beberapa peluang sisanya terbuang sia-sia dan tak bisa dimanfaatkan dengan baik.

Baca Juga: Langsung Gegerkan Media Asing! Kelolosan Timnas Indonesia Disorot Dunia

5. Hilang fokus 

Di babak kedua permainan Timnas Indonesia sangat baik meski kebobolan dua gol.

Di babak pertama terlihat skema permainan berjalan baik dan sejumlah peluang tercipta akan tetapi hal tersebut justru tak terlihat di babak kedua seakan para pemain sudah kehilangan fokus.

Tentunya hal serupa tak boleh terjadi lagi di pertandingan Timnas Indonesia selanjutnya.

Baca Juga: Kalah dari Jepang 1-3 Inilah Skenario Timnas Indonesia Lolos Ke Babak 16 Besar

Itulah lima penyebab Timnas Indonesia kalah telak dari Australia.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Love Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x