Sudah Lama Tidak Muncul, Beginilah Kondisi Artis Senior Nani Wijaya Sekarang

- 11 Oktober 2022, 09:29 WIB
Nani Wijaya.
Nani Wijaya. /Tangkapan layar YouTube Miftah's TV

PRIANGANTIMURNEWS - Nama aktris senior Nani Wijaya sebagai seorang pemeran Indonesia tentu tak asing lagi.

Nani Wijaya adalah salah satu aktris paling populer di generasinya.

Ia dikenal karena peran pendukung dan karakternya yang unik.

Sering memerankan wanita kompleks dengan nuansa dan karakter yang mendalam.

Biasanya keibuan, eksentrik, dan keras kepala.

Baca Juga: Ayo Buruan Daftar! Meriahkan Satu Dasawarsa Melalui 'Funbike Festival Sport Pangandaran 2022'

Salah satu perannya yang paling populer adalah saat ia memerankan karakter emak di sinetron komedi Bajaj Bajuri.

Ia beradu peran dengan Mat Solar, Fanny Fadilah, dan Rieke Diah Pitaloka.

Dengan karir yang mentereng dalam film, sejak masa remajanya ia dianggap sebagai salah satu aktris terbaik dan dihormati di generasinya.

Depanjang karirnya ia telah menerima berbagai penghargaan.

Baca Juga: Link Nonton dan Sinopsis Sinetron Bintang Samudera Episode Malam Ini, Rabu 12 Oktober 2022 di ANTV

Nani Wijaya didominasikan 5 kali untuk Piala Citra dalam Festival Film Indonesia dengan seluruhnya sebagai aktris pendukung terbaik.

Penghargaan itu menjadikannya salah satu aktris dengan perolehan nominasi terbanyak dari artis lain dalam kategori tersebut.

Di masa tuanya, kini Nani Wijaya hidup sederhana dan jauh dari hiruk pikuk ibu kota dan terlihat bahagia.

Sebuah akun Tik Tok bernama Kintan mengunggah video kondisi Nani Wijaya yang diupload ke media sosial miliknya.

Baca Juga: Manfaat Jantung Pisang, yang Tidak Banyak Orang Tahu

Banyak warganet yang pangling dengan kondisi terkini dari Nani Wijaya.

Tetapi ada juga yang masih mengenalnya dengan nada bicaranya.

"Walaupun penampilan fisiknya berubah, tapi suaranya tak berubah masih sama seperti yang dulu", kata seorang netizen.

Nani wijaya adalah seorang pemeran Indonesia, salah satu aktris paling populer di generasinya.

 

Ia dikenal karena pendukung dan karakternya yang unik sering memerankan wanita kompleks dengan nuansa dan karakter yang dalam.***

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: youtube Miftah's TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x