Badai Otis di Acapulco Meksiko Timbulkan Bencana Menakutkan, Banyak Bangunan Hancur

- 26 Oktober 2023, 07:30 WIB
Video Amatir bencana Badai Otis di Acapulco Meksiko./Tangkapan layar Youtube/Bang Edi/
Video Amatir bencana Badai Otis di Acapulco Meksiko./Tangkapan layar Youtube/Bang Edi/ /

PRIANGANTIMURNEWS - Meksiko tepatnya di Acapulco diterpa bencana menakutkan yang mengakibatkan bangunan hancur. Hal itu diakibatkan adanya Badai Otis yang menerjang daerah tersebut.

Badai Otis dilaporkan menghancurkan bangunan di Acapulco pada 25 Oktober 2023 tepatnya pukul 12.25 daerah sekitar.

Acapulco merupakan sebuah daerah yang terkenal sebagai pelabuhan dan menjadi tempat tujuan para wisatawan dengan penduduk sebanyak 852 ribu jiwa.

Baca Juga: Ratusan Rumah Warga di Kota Subulussalak Rusak Diterjang Angin Puting Beliung

Otis sendiri merupakan nama desa nelayan dan resor pantai yang berada di Acapulco.

Sebuah video amatir yang diambil dari Hotel Munda Imperial Hotel di Acapulco memperlihatkan bagaimana Badai mampu membuat pepohonan di sekitar hotel bergoyang hebat.

Berdasarkan informasi, Badai Otis dikategorikan sebagai badai kategori 5 yang mana diprediksi akan membawa curah hujan lebih dari 10 inci atau 250 mm di seluruh bagian negara Guerrero bersama dengan gelombang tinggi 10 meter di sepanjang pantai.

Baca Juga: Bus Terjun ke Jurang di Meksiko Tewaskan 29 Orang

Badai Otis mampu memecahkan jendela di lantai delapan terlihat dari sebuah video amatir di sebuah rumah sakit di Acapulco.

Menurut ahli, Badai Otis berpotensi menyebabkan salah satu bencana paling dahsyat yang pernah terjadi di Meksiko. 

Badai ini mampu menyebabkan kerusakan signifikan pada sebagian besar rumah dan pemadaman listrik yang berkepanjangan. 

Baca Juga: Meksiko vs Guatemala di Laga Persahabatan: Pratinjau, Jadwal, H2H, Prediksi Skor

Sementara koordinasi perlindungan sipil nasional bahwa mereka sedang melakukan evakuasi penduduk dari daerah berbahaya ke tempat penampungan sementara di Acapulco dan Tech Punda Gallana.

Mereka juga mendesak masyarakat untuk menghindari daerah lawan longsor dan menyeberangi sungai dan jalan yang terendam banjir.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Bang Edi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah