Meski Tak Mungkin Hadir Wisuda, Brigadir J Lulus Kuliah Dengan Hasil Sangat Memuaskan

- 24 Agustus 2022, 17:26 WIB
Civitas Universitas Terbuka Tempat kuliah Brigadir J
Civitas Universitas Terbuka Tempat kuliah Brigadir J /YouTube/Intens Investigasi/

PRIANGANTIMURNEWS- Brigadir J lulus kuliah dengan hasil sangat memuaskan dengan IPK 3,24.

Meski Brigadir J tak mungkin hadir dalam acara wisuda tersebut, namun kelulusan ini menjadi salah satu prestasi.

Rupanya, Brigadir J selain seorang polisi, juga mengikuti perkuliahan di Universitas Terbuka sejak tahun 2015.

Baca Juga: Cara Download Video YouTube MP4 di HP, Gratis, Cepat, dan Mudah

Pejabat dari Universitas Terbuka pun menyebutkan Brigadir J memiliki hasil yang memuaskan selama perkuliahan.

Acara Wisuda ini terselenggara pada Rabu, 24 Agustus 2022 di Jakarta.

“Universitas terbuka menyelenggarakan wisuda dan pada kesempatan pagi ini ananda  Pejabat Universitas Terbuka sebut IPK Brigadir J sangat memuaskan Nofriansyah Yosua Hutabarat,”ucap Civitas Universitas Terbuka.

Baca Juga: Ponsel Meledak saat Dicharger, Rumah di Tasikmalaya Ludes Terbakar

“Ananda  Nofriansyah Yosua Hutabarat telah menyelesaikan studinya, beliau tercatat sejak tahun 2015 dan berhasil menuntaskan studinya pada bulan April 2022 dengan IPK 3,28, Sangat Memuaskan,”Tuturnya

Pihak Universitas memuji Brigadir J lantaran bisa menyisihkan waktunya meski sibuk dengan tugas kepoilisian.

“Ini merupakan hasil kerja keras di tengah-tengah kesibukkan Ananda Nofriansyah Yosua Hutabarat sebagai anggota polisi ia juga menyisihkan waktunya untuk belajar ilmu hukum.

Baca Juga: Cafe Minamdang Episode 18 The And, Pembunuh Aunty IM Kakak Han Jae-hui Ditemukan Oleh Han-Joon

Pihak Universitas Terbuka pun menyampaikan rasa duka cita dan belasungkawanya karena Brigadir J sudah tiada.

“kami ikut menyampaikan rasa duka cita dan belasungkawa mudah-mudahan almarhum ditempatkan di  sisi tuhan Yang Maha Kuasa,”

Brigadir J atau Josua menjadi salah satu sosok yang paling banyak diperbincangkan beberapa bulan terakhir.

Baca Juga: Semakin Panas! Kabar Uang Tunai 900 Milyar di Rumah Ferdy Sambo, Kamaruddin Simanjuntak Angkat Bicara

Lantaran ia harus meregang nyawa oleh atasannya sendiri yaitu Ferdy Sambo dan koleganya.

Ferdy Sambo merupakan salah satu petinggi di kepolisian Republik Indonesia dan telah mengakui perbuatannya.

Brigadir J lulus kuliah dengan hasil sangat memuaskan dan sangat luar biasa meski di tengah kesibukannya masih menimba ilmu.***

Editor: Galih R

Sumber: YouTube Insert Investigasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x