Ridwan Kamil Jawab Belum Ada Hilal Cawapres, Ibu Doakan Jadi Gubernur Jakarta

- 5 Agustus 2023, 07:49 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat menyampaikan keterangan tentang kemungkinan menjadi Cawapres di Pemilu Tahun 2024 di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI di Jakarta pada Kamis 3 Agustus 2023. 
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat menyampaikan keterangan tentang kemungkinan menjadi Cawapres di Pemilu Tahun 2024 di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI di Jakarta pada Kamis 3 Agustus 2023.  /Antaranews/

PRIANGANTIMURNEWS - Ridwan Kamil menyampaikan bahwa saat ini dirinya belum menemukan hilal sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) di Pemilihan Umum 2024

Pernyataan itu disampaikan saat sela-sela kegiatan di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Indonesia di Jakarta pada Kamis, 3 Agustus 2023.

Orang nomor satu di Jawa Barat itu akan segera purna tugas dari jabatan Gubernur Jawa Barat (Jabar) pada tanggal 5 September 2023.

Baca Juga: Kader PAN Tingkat Bawah Ingin Zulkifli Hasan Naik Jadi Capres pada Pemilu 2024

Saat dimintai keterangan tentang kemungkinan adanya peluang untuk menjadi Cawapres salah satu Bacapres.

Pria yang akrab disapa Kang Emil itu menjawab dengan nada yang tidak pasti, dengan sedikit menolak untuk menjawab pertanyaan wartawan.

“Nanti saja itu. Hilalnya belum kelihatan,” ungkap Kang Emil.

Namun, terkait rencana pastinya ketika telah purna tugas sebagai Gubernur Jabar. Politisi Golkar itu menyampaikan bahwa dirinya kkberencana untuk keliling Dunia.

Baca Juga: 5 September 2023 Ridwan Kamil Purna Jadi Gubernur Jabar, Ini Pesan untuk Penggantinya

Halaman:

Editor: Sri Hastuti

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x