Laga MU vs Liverpool, Performa Darwin Nunez jadi Sorotan, Mirip Andy Carrol dan Timo Werner?

13 Juli 2022, 13:08 WIB
Peluang emas yang didapat Darwin Nunez saat laga MU vs Liverpool. /Twitter/@@utdfocusid/

PRIANGANTIMURNEWS- Jagat media sosial Twitter ramai membicarakan performa Darwin Nunez saat Liverpool jumpa Manchester United.

Darwin Nunez tampil di laga persahabatan Liverpool vs Manchester United (MU) di stadion Rajamangala National Stadium, Bangkok Thailand, 12 Juli 2022.

Darwin Nunez tampil sejak meni 62 menggantikan peran dari Roberto Firmino yang jadi starting.

Baca Juga: Mesut Ozil Dipecat Fenerbahce, OTW ke RANS Nusantara FC?

Ada satu peluang emas yang didapatkan pemain yang baru direkrut Liverpool tersebut saat tendangan M Salah yang berhasil ditepis kiper MU.

Darwin Nunez mendapatkan bola muntah tersebut saat gawang tak ada yang menjaganya.

Namun, eks pemain Benfica tersebut gagal mengkonversi peluang tersebut, ia menendang sangat tinggi melambung padahal gawang ada didepan matanya.

Baca Juga: Polisi Tembak Polisi, Bharada E Penembak Kelas 1 di Resimen Pelopor Juga Pelatih Vertical Rescue

Hal inilah yang membuat netizen menyamakan ia dengan salah satu mantan pemain Liverpool, Andy Carroll.

Didatangkan dengan harga selangit, Andy Carroll yang tampil memukau kala itu bersama Newcastle justru gagal bersinar.

Kemudian style dari Darwin Nunez dan Andy Carroll juga terbilang mirip dengan rambut gondrong yang diikat serta tubuh tinggi besar.

Baca Juga: Protes PSSI ke AFF Soal Dugaan Match Fixing Jadi Sorotan, Media Vietnam: Fokuslah Mengembangkan Prestasi

Selain itu, netizen juga mengomentari peluang yang didapatkan Darwin Nunez dalam laga tersebut mirip punggawa Chelsea, Timo Werner.

Pemain berkebangsaan Jerman itu kerap kali gagal mengeksekusi peluang emas, baik tendangan ataupun sundulannya banyak melebar.

Terlepas dari penampilan Darwin Nunez, Liverpool harus mengakui kekalahan telak atas Manchester United.

Baca Juga: Bursa Transfer Pemain: Mengejutkan, Cristiano Ronaldo Melamar Ke Paris Saint-Germain, Ini Hasilnya

Tim berjuluk The Red Devil yang tampil tanpa sang mega bintang, Cristiano Ronaldo berhasil menang dengan skor 4-0.

Sancho, Fred, Martial dan Pellistri berhasil menjebol gawang yang dijaga oleh Alisson Becker.

Meski bertajuk laga persahabatan, fans Manchester United kini mulai optimis menyongsong musim 2022-2023.

Baca Juga: Mendag Zulhas Bagikan Minyak Sambil Kampanye, DPP PAN: Murni Kegiatan Partai

Pasalnya, sudah terlalu lama tim berjuluk Setan Merah tidak mampu mendapatkan satu trofi pun di berbagai ajang.

Manchester United juga tahun ini tak akan tampil di Liga Champions karena gagal finis di empat besar EPL.

Performa Darwin Nunez di laga Manchester United vs Liverpool ini membuat netizen meeyamakannya dengan Andy Carrol yang gagal bersinar bersama The Reds.***

Editor: Galih R

Sumber: Trending Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler