Comeback is Real! PERSIB Kalahkan Arema FC, Gol Kembar Bruno Cantanhede Jadi Sorotan

- 9 Maret 2022, 23:25 WIB
Bruno cantanhede sedang melakukan latihan bersama tim PERSIB
Bruno cantanhede sedang melakukan latihan bersama tim PERSIB /Instagram @bcantanhede_/

 

PRIANGANTIMURNEWS - PERSIB Bandung berhasil melanjutkan tren positif kemenangan pada sisa pertandingan BRI Liga 1 musim 2021-2022.
 
PERSIB kembali berhasil bersaing di papan atas klasemen sementara demi asa juara musim ini.
 
Kemenangan demi kemenangan diraih PERSIB, begitupun saat melawan Arema FC pada 9 Maret 2022.
 
 
Dua gol pemain asal Brasil yakni Bruno Cantanhede berhasil membawa tim Maung Bandung kepada kemenangan.
 
Pada babak pertama kedua tim masih bermain hati-hati, dan hingga 45 menit awal berakhir skor masih 0-0.
 
Arema FC sendiri sebenarnya sudah berhasil membobol gawang Teja Paku Alam lewat gol Jayus Hariono di awal babak kedua. Namun, berhasil disamakan oleh Bruno Cantanhede pada menit 71.
 
 
Setelah itu, Arema FC di comeback PERSIB lewat gol kedua Bruno pada menit ke 82. Dua gol Bruno Cantanhede ke gawang Arema FC ia ciptakan dari sundulan.
 
Dengan kemenangan ini, Bruno membuktikan bahwa ia belum habis dan bisa membantu tim meraih kemenangan.
 
Sebelumnya, ia sempat mendapatkan kritik tajam dari bobotoh karena dinilai belum bisa maksimal dalam penampilannya bersama Maung Bandung.
 
 
Saat ini PERSIB berada di posisi ke 2 klasemen sementara menyamai poin Bali United di puncak klasemen dengan 63 poin.***
 

Editor: Muh Romli

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x