RESMI! Ketua Umum PSSI Tunjuk Pelatih Asal Jerman Untuk Meningkatkan Kualitas Permainan Timnas Indonesia U17

- 24 Juli 2023, 14:36 WIB
Frank Wormuth yang ditunjuk Ketua Umum PSSI untuk jadi konsultan pelatih Timnas Indonesia U17.
Frank Wormuth yang ditunjuk Ketua Umum PSSI untuk jadi konsultan pelatih Timnas Indonesia U17. /Instagram/@theaseanfootball/

PRIANGANTIMURNEWS - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyatakan penunjukan pelatih asal Jerman Frank Wormuth sebagai konsultan pelatih Timnas Indonesia U17.

Ia berharap datangnya Frank Wormuth akan mampu meningkatkan kualitas dan strategi permainan tim merah putih menuju FIFA World Cup U17.

Kapasitas pelatih yang terakhir kali menunggangi FC Groningen Belanda dan pernah menjadi manajer tim Jerman U20 pada 2010-2016.

Baca Juga: Segera Tayang! Timnas Indonesia Vs Korea Selatan Akan Gelar Uji Coba Jelang Piala Dunia U17

Menurut Erick Thohir akan menjadi awal keinginannya untuk membentuk sekaligus mendesain pola dan strategi karakter Sepak Bola Indonesia di masa depan.

Dalam kontrak selama 4 bulan Frank Wormuth akan menentukan tahapan untuk membangun Timnas Indonesia U17 agar siap bersaing dengan 24 negara lainnya di Piala Dunia U17 pada November-2 Desember.

Mulai dari analisis SWOT untuk membentuk tim pelatihan dan staf yang solid mempersiapkan modul-modul ke pelatihan pemaparan hingga implementasi program serta melakukan pengawasan dan evasisi atas modul yang dijalankan tim pelatih U17.

Baca Juga: Catat! Inilah Jadwal Timnas Indonesia Vs Turkmenistan di FIFA Matchday 2023

"Kami sudah menetapkan Frank Wormuth menjadi konsultan pelatih yang akan mendampingi coach di masa aktif. Kontrak pertama ini untuk jangka waktu 4 bulan hingga ajang FIFA World Cup U17," kata Erick Thohir.

Halaman:

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Kilas Football


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x