Mantan Pelatih Persib, Jajang Nurjaman Sebut Solihin GP Sosok Yang Berjasa Untuk Perkembangan Sepak Bola

- 6 Maret 2024, 19:33 WIB
Jajang Nurjaman mengatakan sosok Kang Ihin yang telah mengembangkan sepak bola di Jawa Barat salah satunya Persib.
Jajang Nurjaman mengatakan sosok Kang Ihin yang telah mengembangkan sepak bola di Jawa Barat salah satunya Persib. /Instagram/@djanur_16/

PRIANGANTIMURNEWS - Jajang Nurjaman mengatakan Solihin GP atau yang akrab di sapa Mang Ihin itu merupakan panutan dan orang tua untuk para pemain Persib Bandung pada masa itu apalagi saat Mang Ihin menjabat sebagai Ketua Umum Persib Bandung.

Mang Ihin atau Solihin GP merupakan pencetus lahirnya pembinaan usia muda. 

"Waduh banyak sekali kenangan sama almarhum karena beliau betul-betul orang yang sangat peduli kepada Persib pada saat zaman-zaman perserikatan," kata Jajang Nurjaman.

Baca Juga: Menakjubkan! Baru Seumur Jagung di Persib, Luis Milla Kalahkan Djanur dan Robert Albert

"Beliau tidak membawa Persib juara tapi ketika diestapetkan ke Pak Ateng tahun 1986 juara," ujar Jajang Nurjaman.

Kepedulian Mang Ihin juga tak hanya ditunjukkan di dalam lapangan saja melainkan di luar lapangan.

Mendiang Solihin GP juga menjadi sosok yang membantu para pesepak bola Bandung untuk melanjutkan karirnya sebagai pegawai di berbagai instansi kepemerintahan.

Baca Juga: Kevin Ray Mendoza Berpotensi Tinggalkan Persib Bandung! Bojan Hodak Buka Suara

“Semua pemain diupayakan beliau untuk menjadi pegawai, ada yang di BNI, PLN dan yang lainnya. Jasa beliau untuk pemain Persib kala itu luar biasa, beliau lah yang mengangkat kami menjadi pegawai yang Tangguh,” kata Jajang Nurjaman.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Kilas Football


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x