Tips dan Trik Memotret Saat Hujan, Simak Penjelasannya

- 5 April 2022, 16:10 WIB
 Ilustrasi salah satu tios dan trik motret saat hujan.
 Ilustrasi salah satu tios dan trik motret saat hujan. /Instagram/@kulittomatt/

Jika Sobat memilih untuk membuatnya sendiri, gunakan kantung plastik seukuran galon, buatlah sebuah lubang untuk dilewati lensa, dan satu lagi pada bagian belakang agar Sobat dapat memegang kamera Sobat.

3. Tekstur Hujan
Kecepatan shutter speed yang Sobat atur akan menentukan intensitas dari hujan kabur yang akan Sobat ciptakan.

Kecepatan shutter yang lebih lambat akan memotret pergerakan yang kabur dari tetesan hujan, oleh karena itu semakin lambat kecepatan shutter, maka efek kabur akan semakin besar dan sebaliknya.

Namun, ingatlah bahwa kecepatan shutter yang terlalu lambat akan mengurangi pergerakan hujan secara keseluruhan.

Baca Juga: Supardi Nasir Umumkan Perpisahan dengan Persib Bandung Melalui Akun Instagram Pribadinya

4. Buatlah Refleksi
Fotografi hujan tidak sepenuhnya adalah tentang hujan. Lihatlah ke bawah dan Sobat akan melihat genangan air di tanah.

Refleksi pada air adalah suatu cara yang bagus untuk memotret lingkungan sekitar Sobat, dari siluet pohon hingga diri Sobat, serta jalanan yang berkilauan di malam hari.

5. Dapatkan Gambar Close-Up
Keindahan dari potret close-up adalah detail rumit yang diperbesar melalui lensa makro.

Potret close-up pada daun setelah hujan akan mengungkapkan tidak hanya air hujan yang tersisa, namun juga refleksi yang indah di sekitarnya.

Terkadang Sobat bahkan akan menemukan serangga kecil yang terperangkap dalam sebuah tetesan air.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: YouTube @kelasgarasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah