6 Penyebab Munculnya Emosi Negatif yang Terlalu Dominan Menurut Pakar Psikologi

10 Mei 2023, 13:32 WIB
Ilustrasi orang yang sedang emosi. /Pixabay/

PRIANGANTIMURNEWS - Manusia tidak akan bisa lepas dari emosi. Perasaan ini akan timbul jika kondisi manusia itu sendiri berada pada satu kondisi.

Diketahui emosi manusia ada yang positif dan negatif. Dua emosi ini akan selalu berdampingan. Tetapi terkadang emosi negatif pada saat tertentu akan muncul secara dominan.

Ketika emosi negatif ini muncul, kita harus tahu akar permasalahannya. Kenapa emosi negatif tersebut mengalahkan emosi positif.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Scorpio Hari Ini Rabu 22 Februari 2023, Hindari Bersikap Emosi Kepada Pasangan

Berikut  6 penyebab kenapa emosi negatif tersebut muncul dan mendominasi dalam diri manusia. Dilansir priangantimurnews.pikiran-rakyat.com dari Instagram @newidapsikiater. Inilah ke enam penyebabnya:

1. Lelah fisik karena kurang istirahat.

Kondisi fisik mempengaruhi 'mood' seseorang. Bagian otak yang berfungsi sebagai kontrol emosi kurang optimal dalam mengendalikan 'mood' terutama 'mood' negatif.

2. Stres

Dalam kondisi stres terutama stres kronik bisa meningkatkan  hormon kortisol. Peningkatan hormon tersebut bisa menurunkan hormon serotonin yang berfungsi sebagai 'mood stabilizer'. Kondisi ini menyebabkan seseorang mudah sedih atau cemas.

Baca Juga: Norma Risma Ternyata Hamil Muda!? Suami Selingkuh Dengan Ibu Kandung! Luapkan Emosi Sampai Ungkap Begini!

3. Merasa Tidak Berdaya

Ketidakberdayaan memicu kemarahan. Saat seseorang tertekan terus menerus dan tidak punya kemampuan untuk membela diri, ada titik tertentu dia tidak mampu merepresi. Kondisi ini akan menyebabkan emosi dan meledak menjadi amarah.

4. Menyentuh Titik Ego

Setiap orang mempunyai titik sensitif yang bersifat umum atau khusus. Umumnya seseorang tidak akan nyaman jika kehormatan keluarganya disinggung.

5. Faktor Hormonal

Saat wanita mengalami siklus bulanan akan menyebabkan ketidak seimbangan hormon estrogen dan progesteron yang berpengaruh pada moodnya menjadi lebih sensitif dari biasanya.

Baca Juga: JADI PAWANG PREDATOR EPL!! Detik Detik Ivan Toney Striker Brentford Emosi ke Elkan Baggot

6. Luka Batin yang Terkuak

Penyebab emosi negatif yang dominan yang terakhir yakni punya batin dimasa lalu. Hal ini membuat seseorang menganggap dunia 'tidak aman' bagi dirinya.

Itulah 6 penyebab kenapa emosi negatif seseorang mendominasi dan mengalahkan emosi positifnya. ***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: Instagram @newidapsikiater

Tags

Terkini

Terpopuler