5 Step Yang Harus Dilakukan Jika Ingin Membuka Usaha Sendiri

- 1 Februari 2021, 18:29 WIB
Pekerja perusahaan Start Up
Pekerja perusahaan Start Up /Pixabay/
PRIANGANTIMURNEWS- Membangun sebuah usaha tentunya perlu ada tahapan yang perlu dibentuk. Perusahaan Startup seperti Facebook, Amazon dan Ali Baba Group dimulai dari hal kecil.
 
Ruang kerja Facebook dulunya hanya sebuah garasi mobil yang sederhana, sama halnya dengan Amazon yang berada dalam ruangan kecil kamarnya, seperti halnya juga perusahaan milik Jack Ma yang ditolak oleh rekannya selama empat tahun.
 
Hingga pada akhirnya sekarang Ali Baba Group perusahaan milik Jack Ma menjadi terbesar bahkan founder sendiri orang terkaya di Negeri China.
 
 
Untuk membangun perusahaan yang besar ada beberapa tahapan dengan mengambil contoh dari pengusaha kaya dunia.
 
Berikut ini, Step yang harus dilakukan jika ingin membuka  usaha sendiri.
 
1. Cari masalah yang besar
 
Belajar dari kesalahan sah saja, tapi bagaimana caranya antisipasi kesalahan-kesalahan yang akan terjadi. Carilah masalah yang besar pada usaha yang sedang kita kelola. Maksudnya, kumpulkan beberapa kesalahan yang telah dilalui, lalu cari masalah terbesar. 
 
2. Temukan solusinya
 
Setelah mengumpulkan catatan kesalahan, temukan solusi apa yang harus dihadapi dengan seksama bersama rekanmu.
 
Berilah tanggapan dari hasil kesalahan yang tercatat. Lalu temukan solusi terbaik.
 
 
3. Buat produk yang bagus
 
Apabila bisnis yang sedang dibangun sebuah produk. Berikan kemasan yang terbaik dan berbeda. Boleh mencari referensi dari produk lain, tetapi carilah yang sangat populer, amati lalu  modifikasi.
 
4.Temukan investor
 
Jika memang modal masih teras kurang untuk memulai bisnis yang akan kamu mulai. Buatlah penawaran pengajuan bagi investor. Kemas sedemikian menariknya sehingga menarik perhatian investor untuk memberikan dana bantuan usahamu.
 
 
5. Dominasi pasar yang ada
 
Lihatlah pasar yang mendominasi produk kamu, utamakan orang-orang terdekat yang akan jadi pasarmu. Dari mulai keluarga, sahabat dekat dan teman kelas.
 
Setelah itu, perbanyak jejaring sosial di komunitas, dari hobi kamu sampai lingkungan kamu bergaul.
 
Dominasi pasar yang ada untuk mempermudah memasarkan produkmu. Kuasai pasar diatas produk lain.***

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah