Remaja Ganteng dan Cantik-cantik Siap Masuk Lumpur di Hari Gerakan Sejuta Pohon

10 Januari 2021, 23:08 WIB
Mojang dan jajaka bersama anggota Tagana sedang menanam bibit pohon mangrove di pantai Karang Tirta Sukaresik Pangandaran, Minggu, 10 Januari 2021. /Priangantimurnews/AGUS/
PRIANGANTIMURNEWS- Mojang Jajaka Pangandaran memperingati Hari Gerakan Sejuta Pohon dengan Penanaman 20.000 bibit mangrove untuk mitigasi Bencana di Pesisir Selatan pulau Jawa.
 
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Pemerintah daerah Kab. Pangandaran yang bekerjasama dengan Tagana Pangandaran dalam rangka menyukseskan Program Kementerian Sosial.
 
Penanaman ini dihadiri langsung oleh Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata, Perwakilan dari masing-masing SKPD dan Organisasi.
Minggu, 10 Januari 2021.
 
Baca Juga: Liburan Weekend, Obyek Wisata Pantaia Pangandaran Dibanjiri Pengunjung. Tetap Berlakukan Prokes
 
Lokasi penanaman di Pesisir Pantai Karang Tirta Desa Sukaresik kec. Sidamulih, Kab. Pangandaran.
 
H. Jeje Wiradinata Bupati Pangandaran berharap bahwa, penanaman mangrove ini bisa menjadi harapan penghijauan alam sekitar wilayah Pangandaran.
 
"Mudah-mudahan saja dengan adanya penanaman 20.000 pohon mangrove tersebut dapat menopang nafas bumi beberapa tahun kedepan dan mengurangi potensi abrasi" ucapnya.
 
Baca Juga: Kemenhub Diminta Komisi V DPR Untuk Memperketat Pengawasan Penerbangan
 
Johanes Setiawan (21) Jajaka Pangandaran salah satu partisipan mengatakan, Penanaman mangrove ini program yang sangat bagus untuk keberlangsungan ekosistem.
 
"Dengan adanya penanaman mangrove ini berharap dapat menjadikan pantai lebih indah, bersih dan tertata rapih" pungkasnya.***

Editor: Agus Kusnadi

Tags

Terkini

Terpopuler