Keutamaan Sholat Tarawih Malam ke-30, Diberikan Kenikmatan Surga

- 11 Mei 2021, 15:39 WIB
6 hal yang tak boleh dilakukan saat sholat
6 hal yang tak boleh dilakukan saat sholat /Pikiran Rakyat/

PRIANGANTIMURNEWS – Sholat tarawih sudah mencapai tahap akhir pada bulan ramadhan ini, yaitu malam ke-30, pada Selasa, 11 Mei 2021.

Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) akan melakukan sidang isbat penetapan 1 syawal 1442 H yang juga menentukan hari raya Idul Fitri.

Sebelum ramadhan ini benar-benar berakhir, mari sebagai umat muslim yang taat dan beragama manfaatkan waktu sebaik-baiknya untuk selalu melakukan kebaikan-kebaikan di bulan ramadhan, salah satunya melaksanakan sholat tarawih.

Baca Juga: Kota Tasikmalaya Zona Oranye, Masyarakat Diizinkan Sholat Ied Berjamaah di Lapang

Sholat tarawih di akhir ramadhan ini, memiliki keutamaan-keutamaan yang hanya dilakukan oleh orang-orang di akhirat nanti bisa masuk ke dalam surga.

Dilansir priangantimurnews.com dari Kitab Durotun Nashihin karya Syekh Utsman bin Hassan bin Ahmad Al-Syakir Al-Khaubawi dalam bab keistimewaan bulan ramadhan tercantum keutamaan-keutamaan sholat tarawih, yaitu:

Dari Ali bin Abi Thalib RA berkata : Nabi Muhammad Saw ditanya tentang keutamaan-keutamaan tarawih di bulan ramadhan, kemudian beliau bersabda:

فى الليلة الثلاثين يقول الله "يا عبدى كلّ من ثمار الجنّة واغتسل من ماء السّلسبيل واشرب من الكوثر من الكوثر انا ربّك وأنت عبدى".

Artinya :

“Pada malam ke-30, Allah Swt berfirman ‘Makanlah buah-buahan Surga, mandilah dengan Air Salsabil, dan minumlah dari telaga kautsar, aku adalah Tuhanmu dan Engkau adalah hamba-Ku,”

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Kitab Durrotun Nashihin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah