Antisipasi Kenaikan Inflasi: Selain Turun ke Lapangan,Jokowi Minta Kepala Daerah Hati-hati Tentukan Tarif PDAM

- 18 Januari 2023, 19:30 WIB
Presiden Jokowi meminta kepala daerah hati-hati dalam menentukan kenaikan tarif PDAM./Tangkapan layar Youtube/Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi meminta kepala daerah hati-hati dalam menentukan kenaikan tarif PDAM./Tangkapan layar Youtube/Sekretariat Presiden /

Jika pemerintah daerah terpaksa harus menaikkan tarif, Presiden Jokowi menegaskan kenaikannya harus sekecil mungkin.

"Jadi dihitung betul, kalau masih kuat ditahan, kalau nggak kuat, naik nggak apa-apa, tapi sekecil mungkin," tuturnya.

Bahkan Presiden Jokowi mengingatkan agar kenaikan tarif PDAM jangan menyentuk atau melebihi 100 persen.

Hal itu karena Jokowi mendapat informasi terkait adanya daerah yang menaikkan tarif PDAM di atas 100 persen.

"Jangan sampai ada PDAM menaikkan lebih dari 100 persen. Karena data yang masuk ke saya ada," tegasnya.

Baca Juga: 5 Penyebab Selalu Gelisah dan Hati Tidak Tenang

Kemudian Presiden Jokowi mewanti-wanti pemerintah daerah dalam mengambil kebijakan untuk menekan inflasi.

Mengingat, Kemendagri dan Bank Indonesia selalu menyampaikan informasi terbaru ke pemerintah daerah.

"Dan apa yang harus dilakukan, saya tidak ingin mengulang lagi karena semuanya sudah tahu bagaimana menutup ongkos transportasi, meningkatkan produktivitas petani," pungkasnya.***

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden, prfmnews.id

Halaman:

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden PRMF News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah