Bupati Pangandaran Kukuhkan Tim Terpadu P4GN

- 9 April 2021, 10:33 WIB
Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata saat mengukuhkan Tim Terpadu P4GN di aula Setda Pangandaran, Kamis, 8 April 2021.
Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata saat mengukuhkan Tim Terpadu P4GN di aula Setda Pangandaran, Kamis, 8 April 2021. /PRIATIM PRMN AGUS/

PRIANGANTIMURNEWS- Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata mengukuhkan 38 orang Tim Terpadu P4GN Kabupaten Pangandaran yang terdiri dari unsur Pemerintah Kabupaten Pangandaran, TNI/Polri Kejaksaan Negeri dan BNNK Ciamis.

Pengukuhan Tim Terpadu P4GN bertempat di Aula Setda Kabupaten Pangandaran jalan Alun-alun No. 02 Parigi. Kamis, 8 April 2021.

Surat Keputusan Bupati Pangandaran tentang Tim Terpadu P4GN dibacakan oleh Kepala Badan Kesbangpol Pangandaran Drs. Dedih Rachmat, yang dihadiri oleh Bupati Pangandaran, Wakil Bupati Pangandaran, Kapolres Ciamis, Dandim 0613 Ciamis, Kajari Ciamis, Kepala BNNK Ciamis, Para Kepala Dinas, Para Camat, Para Kepala Desa dan tamu undangan lainnya.

Menurut Bupati Pangandaran H.Jeje Wiradinata seusai Mengukuhkan Tim Terpadu P4GN menjelaskan bahwa dengan adanya Laut yang luas bisa menjadi jalur masuk untuk wisatawan termasuk turis, hal ini pun harus diwaspadai terkait peredaran gelap narkoba secara sembunyi-sembunyi, karena tidak mungkin peredaran narkoba secara terang-terangan.

Baca Juga: Kemenag RI Luncurkan Jadwal Imsakiyah Ramadan 1442 H untuk Seluruh Provins

"Dengan adanya Tim terpadu yang melibatkan beberapa unsur, tentu pendekatanya bisa melalui pendekatan dari segala unsur tersebut," ujar Jeje.

Jeje berharap Tim terpadu mampu memetakan wilayah Pangandaran dan bisa mencegah terutama generasi muda supaya terhindar dari narkoba.

Kata dia, nantinya Tim Terpadu diharapkan dapat memetakan wilayah rawan narkoba dan mampu mewaspadai daerah-daerah yang bisa dijadikan tempat peredaran gelap narkoba.

"Untuk lebih jauhnya dalam membahas hal tersebut harus digelar rapat koordinasi lebih lanjut guna menentukan langkah pencegahan yang tepat," pungkas Jeje.

Baca Juga: Pengen Jadi Artis, Sinetron Ikatan Cinta Buka Lowongan Artis, Berikut Syarat dan Cara Melamarnya

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x