Bupati Pangandaran Kukuhkan Tim Terpadu P4GN

- 9 April 2021, 10:33 WIB
Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata saat mengukuhkan Tim Terpadu P4GN di aula Setda Pangandaran, Kamis, 8 April 2021.
Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata saat mengukuhkan Tim Terpadu P4GN di aula Setda Pangandaran, Kamis, 8 April 2021. /PRIATIM PRMN AGUS/

Sementara menurut Kepala BNNK Ciamis Engkos Kosidin, S.Sos., M.Si., dalam exposenya pertama-tama menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan pengukuhan Tim Terpadu.

Engkos menyampaikan bahwa bagaimana kita harus bersikap, bagaimana kita harus melakukan upaya-upaya secara bersam-sama dalam menanggulangi narkoba.

Karena memang penanganan narkoba tidak hanya masalah hukum saja, tetapi masalah narkoba itu damapaknya menimbulkan masalah yang multidimensi, ada masalah kesehatan, ada masalah sosial, masalah kultur dan lainnya.

Baca Juga: Inilah Prediksi Lineup Pasukan Real Madrid dan Barcelona Jelang Laga El Clasico Minggu Ini

“Maka langkah-langkah antisipatif harus kita lakukan dalam penanggulangannya. Kami mengajak seluruh unsur termasuk masyarakat untuk turut berperan serta dalam menanggulangi masalah narkoba,”.tuturnya.

“Penanganan harus terintegrasi melibatkan seluruh unsur baik pemerintah, aparat penegak hukum, swasta juga masyarakat,” tambahnya.

Oleh sebab itu masyarakat harus tahu dulu Apa itu P4GN. Dirinya berharap, mudah–mudahan dengan adanya Tim Terpadu dapat memberikan wawasan dan edukasi kepada masyarakat sehingga akan muncul daya tangkal terhadap narkoba di masyarakat, juga masyarakat dapat turut serta berperan aktif dalam upaya P4GN sebagaimana diatur dalam Undang-Undang nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika yaitu pasal 104 - 107.

"Sehingga masyarkat ikut terlibat dalam mewujudkan Indonesia Bersih Narkoba ( Bersinar)," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah