Kamtibmas Selama Ramadhan di Wilayah Kabupaten Tasikmalaya Tetap Terjaga, Ini Kata Kapolres

- 21 April 2023, 12:55 WIB
Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto, memastikan kamtibmas selama ramadhan 1444 H selama Ramadan 1444 Hijriah terkendali dengan aman
Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto, memastikan kamtibmas selama ramadhan 1444 H selama Ramadan 1444 Hijriah terkendali dengan aman /Edi Mulyana/Priangantimurnews/PRMN

PRIANGANTIMURNEWS - Sejak awal bulan Ramadan hingga Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah akan tiba, Polres Tasikmalaya terus memberikan berbagai pelayanan Kamtibmas kepada masyarakat.

 

Untuk menjaga dan meningkatkan keamanan, kenyamanan masyarakat di wilayahnya, Polres Tasikmalaya melaksanakan program rutin Jumat curhat, menampung berbagai keluh kesah masyarakat.

Dari hasil kerja kerasnya bersama seluruh stakeholder masyarakat, Kapolres Tasikmalaya dan jajaranya telah berhasil memberikan perlindungan, keamanan dan juga kenyamanan di lingkungan masyarakat.

Baca Juga: Respect! Melayani Warga yang Mudik, Polres Tasikmalaya Kota Buka Penitipan Sepeda Motor Gratis, Ini Syaratnya

Terutama saat menjalankan ibadah di bulan Ramadan 1444 Hijriah, Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Tasikmalaya tetap terjaga.

Langkah lain dalam melindungi masyarakat, selain menjaga Kamtibmas, juga gencar melakukan sosialisasi dan menertibkan knalpot bising atau borong.

Setidaknya, ratusan kendaraan yang menggunakan knalpot bising diamankan jajaran Satlantas Polres Tasikmalaya.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x