Kebakaran di Hotel Allnite & Day: Tiga Staf Hotel Tewas Terjebak dalam Lift, Diduga Akibat Korsleting Listrik

- 9 Juni 2024, 10:06 WIB
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar salah satu hotel di Alam Sutra, Tangerang Selatan, Sabtu 8 Juni 2024/ANTARA/Azmi Samsul Maarif/aa
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar salah satu hotel di Alam Sutra, Tangerang Selatan, Sabtu 8 Juni 2024/ANTARA/Azmi Samsul Maarif/aa /

PRIANGANTIMURNEWS - Tiga orang dilaporkan meninggal dalam kebakaran yang terjadi di Hotel Allnite & Day kawasan Alam Sutera Kota Tangerang Selatan, Banten, Sabtu 8 Juni 2024 sekitar pukul 15.40 WIB.

Komandan Pleton Bravo Pemadam Kebakaran Kota Tangerang Selatan, Nurudin, menginformasikan bahwa ketiga korban adalah staf hotel, termasuk petugas keamanan, petugas pemeliharaan, dan petugas kebersihan.

Namun, pihaknya tidak memberikan rincian identitas korban, seperti nama atau asal tempat tinggal mereka.

Baca Juga: Kebakaran di Garut Hanguskan Dua Rumah Warga, Kerugian Mencapai Ratusan Juta Rupiah

"Yang pasti, korban adalah karyawan hotel, termasuk petugas keamanan, pemeliharaan, dan kebersihan,"katanya.

Nurudin menjelaskan bahwa ketiga korban diduga meninggal akibat menghirup asap tebal akibat dari kebakaran tersebut. Mereka sempat terperangkap dalam lift di lantai lima.

"Lokasi kebakaran berada di lantai 6, dan para korban terjebak di lantai 5. Di dalam lift itu ada enam orang, tiga berhasil selamat dan tiga meninggal,"jelasnya.

Baca Juga: Kebakaran di Cibubur: Enam Kios dan Dua Mobil Ludes Terbakar, Kerugian Rp216 Juta

Dia menyampaikan bahwa semua korban telah dibawa ke RSU di Serpong Utara, wilayah Kota Tangerang Selatan.

Halaman:

Editor: Sri Hastuti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah