Dua Laga Terakhir Timnas U 19 Wajib Menang JikaLolos ke Semifinal Piala AFF U-19 2022, Ini Kata Shin Tae-yong

- 7 Juli 2022, 20:02 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong 
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong  /YouTobe iwandol sport /

PRIANGANTIMURNEWS - Timnas Indonesia U-19 masih berpeluang untuk lolos dari babak penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 ke semifinal.

Timnas U-19 Indonesia sudah menjalani tiga pertandingan di babak penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 dan masih ada sisa dua pertandingan yang wajib untuk menang.

Sisa dua pertandingan Timnas tersebut harus meraih kemenangan agar masuk ke semifinal Piala AFF U-19 2022.

Baca Juga: KASUS SUBANG TERBARU: Sangat Mengejutkan, Benarkah Yosep? Saksi Ini Mengakuinya

Laga sebelumnya Timnas Indonesia U-19 dengan hasil imbang melawan Vietnam 0-0, laga kedua melawan Brunei Darussalam 7-0 meraih kemenangan dan kembali seri saat melawan Thailand 0-0.

Timnas Indonesia U-19 kini mengantongi lima poin dari tiga pertandingan dan berada di posisi keempat klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19 2022.

Di posisi puncak dan kedua diduduki Vietnam serta Thailand yang sama-sama mengantongi tujuh poin, lanjut di posisi ketiga ada Myanmar yang mengemas enam poin.

Baca Juga: Sinopsis Anime Code Geass, Kekuatan Mata, Teknologi, dan juga Strategi

Filipina menyusul di posisi kelima dan di peringkat keenam ditempati Brunei Darussalam.

Laga selanjutnya Timnas Indonesia U-19 akan melawan Filipina pada laga keempat Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, pada Jumat, 8 Juli 2022.

Timnas Indonesia U-19 wajib meraih kemenangan melawan Filipina agar bisa lolos ke babak semifinal Piala AFF U-19 2022.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: bolasport.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x