Forum Solidaritas PAC PKB Geruduk Kantor DPC PKB Kabupaten Tasikmalaya

- 2 Mei 2024, 20:37 WIB
Pengurus DPAC PKB se kabupaten Tasikmalaya mendatangi Kantor PKB Kabupaten Tasikmalaya. Salah satu poster tuntutan mereka.
Pengurus DPAC PKB se kabupaten Tasikmalaya mendatangi Kantor PKB Kabupaten Tasikmalaya. Salah satu poster tuntutan mereka. /PRIANGANTIMURNEWS/

PRIANGANTIMURNEWS - Pengurus Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) PKB se Kabupaten Tasikmalaya mendatangi kantor DPC PKB Kabupaten Tasikmalaya.

Kedatangan mereka dipicu oleh mosi tidak percaya kepemimpinan Ketua DPC PKB Kabupaten Tasikmalaya yang saat ini dijabat oleh H. Amy Fahmi, ST.

Menurut Koordinator Aksi Beni yang juga Ketua PAC Sodonghilir mengatakan kedatangan para pengurus PAC ke kantor DPC PKB karena menilai kkepemimpinan di DPC PKB tidak memiliki arah yang jelas.

Baca Juga: Diatas Seribu Guru Honorer di Kota Tasikmalaya Nunggu Pengangkatan Jadi PPPK

"Kami melihat arah yang dilakukan oleh DPC PKB Kabupaten Tasikmalaya tidak memiliki arah yang jelas, tidak berjalannya mekanisme dan fungsi-fungsi organisasi termasuk Keterlibatan antar komponen partai dari tingkat Ranting, Dewan Pimpinan Anak Cabang serta kader tidak dilibatkan," kata Beni.

Dengan begitu mekanisme keputusan keputusan hanya diputuskan dengan mengira-ngira bukan atas dasar fakta, data serta musyawarah antar pengurus partai secara keseluruhan.

Kondisi tersebut akan berdampak pada soliditas kader yang membuat menurunnya bergaining posisi partai yang sebentar lagi akan menghadapi pemilihan kepala daerah.  

Persoalan lainnya menyangkut kewajiban organisasi partai yang telah diatur dalam AD/ART maupun Peraturan organisasi partai yang tidak dilaksanakan sesuai mekanisme organisasi. Sejak pertama pengurus baru dibentuk tidak ada tranparansi serta kejelasan.

Baca Juga: Mental Yang Tangguh Dapat Dicapai Dengan 4 Cara Ini, Yuk Simak Apa Saja!

"Bagaimana kami, Dewan Pimpinan Anak Cabang untuk melaksanakan kerja-kerja politik dan konsolidasi lapangan apabila DPC PKB Kabupaten Tasikmalaya tidak melaksanakan mekanisme secara keseluruhan," ujarnya.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah