Mental Yang Tangguh Dapat Dicapai Dengan 4 Cara Ini, Yuk Simak Apa Saja!

- 2 Mei 2024, 12:49 WIB
Ilustrasi salah satu cara mecapai mental dengan cara berolahraga./Pexels
Ilustrasi salah satu cara mecapai mental dengan cara berolahraga./Pexels /

PRIANGANTIMURNEWS - Masalah kesehatan mental misalnya kecemasan dan depresi tak hanya mengganggu individu, melainkan juga merampas produktivitas.

Menurut  Chuck Schaeffer Ph.D., psikolog terkenal yang melalui laman Psychology Today pada Senin, 29 April 2024, terdapat 4 praktik yang bisa dilakukan dalam merawat kesehatan mental serta untuk meningkatkan ketahanan mental, baik di tempat kerja ataupun di rumah.

1. Rutin Berolahraga

Jika Anda mau meningkatkan daya ingat, mengendalikan emosi, atau meningkatkan konsentrasi tanpa mengandalkan kopi, rutin berolahraga adalah kunci.

Baca Juga: Penting! Berikan Anak Usia di Bawah 5 Tahun Olahraga Fisik 1 Jam Setiap Hari

Latihan fisik yang konsisten tidak hanya menjaga kesehatan mental dan fisik Anda, tetapi juga melindungi otak dan sistem saraf dari dampak stres, depresi, dan kecemasan.

Dengan berolahraga secara teratur, Anda memperkuat otak dan sistem saraf, yang membantu Anda mengatasi stres dan menghadapi tantangan mental dengan lebih baik.

Baik itu mengunjungi gym atau sekadar berjalan-jalan di sekitar dekat rumah setiap hari, waktu yang diinvestasikan dalam berolahraga akan memberikan manfaat besar bagi kesehatan mental Anda.

Baca Juga: Piala Dunia U-20 Terancam Gagal? Presiden Jokowi: Jangan Campur Adukan Olahraga dan Politik!

Halaman:

Editor: Sri Hastuti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah