Keren! Tiga Atlet Bulutangkis Indonesia Bertahan Hingga Babak Semifinal Daihatsu Indonesia Masters 2023

- 28 Januari 2023, 11:44 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia dalam turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023./Instagram/@badminton.ina/
Pasangan ganda putra Indonesia dalam turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023./Instagram/@badminton.ina/ /


PRIANGANTIMURNEWS - Atlet Skuad Merah Putih masih bertahan hingga babak semifinal dalam turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023, yang diselenggarakan di Istora Senayan Jakarta.

Para atlet tersebut yaitu pemain tunggal putra, Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo, serta pasangan ganda putra Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin.

Pasangan Leo dan Daniel atau yang akrab disapa pasangan The Babies itu dalam babak semifinal ini akan menghadapi lawan yang sulit, yaitu melawan pasangan ganda putra asal Jepang Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi.

Baca Juga: Beberapa Catatan Menarik Kemenangan Manchester City Atas Arsenal di Piala FA, The Citizens Memutus Rekor Buruk

Yang sebelumnya lebih dulu menyingkirkan pasangan Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri di babak perempat final kemarin.

Pasangan The Babies bertekad akan tampil lebih maksimal dan lebih baik lagi di babak semifinal ini untuk bertanding melawan juara dunia 2021 itu.

Karena, berdasarkan pengakuan mereka selama penampilannya di turnamen Daihatsu ini mereka belum menemukan bentuk permainan terbaiknya.

Dikutip Priangantimurnews.com dari Antara, Kemarin kami mainnya kurang greget, jadi harus perbaiki. Kalau di Istora pasti buat semangat karena ada keluarga dan teman yang support. Jadi itu menambah motivasi juga, ujar Daniel.

Baca Juga: Menakjubkan! Baru Seumur Jagung di Persib, Luis Milla Kalahkan Djanur dan Robert Albert

Sementara itu, pemain tunggal putra yakni Jonatan Christie dan Chico Wardoyo akan berusaha melakukan yang terbaik untuk bisa maju ke babak puncak.

Dengan dua wakil atlet bulutangkis tunggal putra ini di babak semifinal, diharapkan akan berpeluang menciptakan laga All Indonesia final pada nomor tunggal putra.

Berikut adalah jadwal pertandingan bulutangkis perwakilan Indonesia pada babak semifinal Daihatsu Indonesia Masters 2023, Sabtu 28 Januari 2023 pukul 11.00 WIB.

- Tunggal Putra
1. Jonatan Christie (Indonesia) vs Shi Yu Qi (China)

Baca Juga: Menakjubkan! Baru Seumur Jagung di Persib, Luis Milla Kalahkan Djanur dan Robert Albert

2. Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Ng Ka Long Angus (Hongkong)

- Ganda Putra
1. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang).***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x