Seluruh Pemain Abroad Resmi Dilepas Klubnya! TC Perdana Dengan Semangat Membara! Timnas Indonesia Siap Juara

- 3 September 2023, 14:00 WIB
Timnas Indonesia siap juara di Kualifikasi Piala Asia
Timnas Indonesia siap juara di Kualifikasi Piala Asia /YouTube/Love Indonesia/

PRIANGANTIMURNEWS - Jelang laga FIFA Matchday dan Kualifikasi Piala Asia U23 2023 Timnas Indonesia ketiban kabar baik.

Timnas Indonesia baik senior maupun junior akan segera mengarungi laga penting yakni FIFA Matchday 2023 dan Kualifikasi Piala Asia U23 2023.

Timnas Indonesia akan menghadapi Turkmenistan yakni pada tanggal 8 September 2023.

Baca Juga: Gacor Full! Inilah Line Up Timnas Indonesia U23 Vs Turkmenistan

Kabar baiknya terbaru PSSI berencana menambah satu lagi lawan di FIFA Matchday 2023 sesuai tuntutan netizen tanah air Indonesia.

Sangat penting untuk ranking FIFA Timnas Indonesia di peringkat FIFA dunia karena jika mampu meraih hasil baik di FIFA Matchday kali ini, Timnas Indonesia akan mendapat poin di ranking FIFA dan tentu akan mendongkrak performa para pemain Timnas Indonesia.

Sementara itu untuk Timnas Indonesia U23 akan mengarungi laga yang tak kalah pentingnya yakni Kualifikasi Piala Asia U23 2023-2024.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia vs Turkmenistan di FIFA Matchday 2023

Jika meraih hasil positif di laga ini yakni melawan Taiwan dan Turkmenistan U23 maka Timnas Indonesia akan lolos ke Piala Asia 2024 di Qatar dan akan ikut Olimpiade Paris.

Shin Tae Yong pun diberikan target oleh PSSI agar bisa meloloskan Timnas Indonesia U23 ke Piala Asia U23 2023-2024. Namun melihat dari performa para pemain Timnas Indonesia yang kini semakin maju dan baik.

Hal itu bukan mustahil pasalnya kini Timnas Indonesia pemain bintang beberapa dari mereka yang berkarir di luar negeri seperti Marcelona Ferdinand, Pratama Arhan, Rafael Struick, Elkan Baggott dan Ivar Jenner.Sementara itu untuk Timnas Senior ada Saddil Ramdani.

Baca Juga: Desakan Timnas Indonesia Keluar Dari AFF Terus Menggema! Ketua Umum PSSI Langsung Lakukan Hal ini

Kabar baiknya kini mereka semua telah dilepas oleh masing-masing klubnya, bahkan mereka bangga dan senang para pemainnya dipanggil ke Timnas Indonesia.

Mereka turut bangga dan mengucapkan selamat ke pemain mereka karena diberi kepercayaan untuk membela Timnas Indonesia.

Sementara itu melalui Badan Pengawas Timnas Indonesia Komisaris Besar Polisi Sumardji seluruh pemain Timnas Indonesia baik senior maupun U23 akan tiba di tanah air mulai tanggal 3 -4 September 2023 dan langsung mengikuti TC pada 5 September 2023.

Baca Juga: Desakan Timnas Indonesia Keluar Dari AFF Terus Menggema! Ketua Umum PSSI Langsung Lakukan Hal ini

Laga FIFA Matchday 2023 Timnas Indonesia vs Turkmenistan akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya. Sedangkan laga Kualifikasi Piala Asia U23 akan digelar di Stadion Manahan Solo.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Love Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah