Komentar Mengejutkan Stefano Beltrame Bandingkan Gelar Juara Liga 1 Dengan Seri A

- 15 Juni 2024, 15:00 WIB
Stefano Beltrame sangat senang bisa beramin di Persib Bandung, dan merasakan perbedaan antara bermain di Liga 1 dan bermain di Seri A
Stefano Beltrame sangat senang bisa beramin di Persib Bandung, dan merasakan perbedaan antara bermain di Liga 1 dan bermain di Seri A /Instagram/@westblueid/

PRIANGANTIMURNEWS - Stefano Beltrame gelandang serang Persib Bandung membandingkan perasaannya saat meraih gelar juara Liga 1 2023-2024 bersama Persib Bandung dengan pengalaman meraih gelar juara Seri A bersama Juventus

Menurut Stefano Beltrame gelar juara yang diraihnya bersama Persib Bandung pada musim ini jauh lebih berkesan secara emosional dibandingkan saat ia merayakan gelar Seri A dengan Juventus pada 2012-2013.

Stefano Beltrame mengungkapkan bahwa meskipun Seri A dianggap sebagai salah satu Liga terbaik di dunia, gelar Liga 1 jauh lebih berarti baginya.

Baca Juga: Wonderkid Persib Bandung Kepergok Follow Akun Instagram Fans Base PSPS Riau! Spekulasi Bakal Pindah

Ketika ia meraih gelar bersama Juventus perannya dalam tim tidak begitu signifikan karena ia hanya bermain dalam satu pertandingan dan sering menjadi cadangan.

Namun di Persib Bandung ia merasa kontribusinya lebih besar meskipun bergabung di putaran kedua musim tersebut.

Stefano Beltrame merasa memberikan dampak yang lebih besar dengan memberikan ruang gerak bagi dua striker andalan Persib Bandung Ciro Alves dan David da Silva.

Baca Juga: Teddy Cahyono Ungkap Soal Pemain asing Persib Bandung yang Akan Dipertahankan Musim Depan

"Ya pada tahun 2012 saya berada di Juventus tetapi saya hanya bermain dalam satu pertandingan jadi emosi yang saya rasakan bersama Persib Bandung sangat berbeda," ungkap Stefano Beltrame.

Halaman:

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Kabar PERSIB Terkini HD


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah