Seorang Ibu Rumah Tangga di Pangandaran Launching Sebuah Lagu, Meymey: Mengisi Waktu Luang di Tengah Pandemi

10 Maret 2021, 09:44 WIB
Cover launching Lagu 'Jangan Nyinyir' Ibu Hj.Melly Meymey /Priangantimurnews/Senin, 8 Maret 2021

PRIANGANTIMURNEWS- Seorang Ibu Rumah Tangga asal Pangandaran Ibu Meymey (47) telah launching sebuah lagu.

Lagu yang berjudul 'Jangan Nyinyir' dilaunching pada Senin, 8 Maret 2021 bersamaan dengan Ulang tahun Ibu Meymey di Sagara Bar and Resto.

"Kreasi seorang ibu rumah tangga selama pandemi, saya berkreasi dalam seni, sebenarnya saya gak bisa nyanyi, namun meskipun saya tidak bisa menyanyi. Karena banyak tuntutan temen-temen," kata Ibu rumah tangga Meymey dihadapan awak media. Senin, 8 Maret 2021.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Jangan Lakukan Ini Saat Wawancara Kerja

Menurutnya, alasan membuat lagu tersebut ada temen saya yang melihat kegiatan saya kemana-mana sehari-hari.

"Akhirnya ditawarin untuk membuat lagu, dibuatkan lagunya sama temen saya itu. Karena tahu persis karakter saya yang enjoy meskipun ada orang yang nyinnyir, akhirnya dibikin lagu jangan Nyinyir," ucapnya.

Dia juga menceritakan, lagu tersebut terinspirasi dari kegiatan keseharian Ibu Meymey.

Baca Juga: Kemendes Ajak Gunakan BLT Dana Desa Dongkrak Aktivitas Ekonomi

Ibu Meymey merupakan pemilik MS Hotel Pangandaran dan Restoran MS Seafood merasa senang dapat berkarya ditengah pandemi.

"Kalo misalkan saya aja bisa sebagai ibu rumah tangga, masa anak muda yang banyak waktu luangnya gak bisa, semoga bisa jadi motivasi aja," ucapnya.

Selain itu Meymey juga ceritakan pembuatan lagu tersebut sejak tahun 2020 lalu, pembuatan video clip seharian menjelang tengah malam.

Baca Juga: BLACKPINK dan Penulis 'Kingdom' Masuk dalam Daftar Wanita Terkenal Versi Variety

Pencipta lagu 'Jangan Nyinyir' adalah Abi Darmawan, Aransemen lagu Om Ogren, Koreografi Panji Arum, MUA Hera, dan Produser suaminya sendiri Sugi Ismanto.

Laucnhing lagu dilaksanakan di Sagara Bar and Resto, acara dikemas oleh tim My Wedding Organizer, pemusik Dian Mustika Paksi dan Sinar Abadi Tenda. Dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan.

"Alhamdulillah support dari keluarga baik, dan memberikan semangat, untuk putra putrinya juga mengucapkan banyak terimakasih," katanya.***

Editor: Agus Kusnadi

Tags

Terkini

Terpopuler