Bigetron Alpha Beri Dukungan dengan Tagar Stand With Meyden: Meyden Bermasalah dengan Deddy Corbuzier?

- 12 November 2022, 19:00 WIB
Meyden pro player dari Bigetron Alpha./instagram @btr_meyden/
Meyden pro player dari Bigetron Alpha./instagram @btr_meyden/ /

Dalam podcast tersebut, Deddy Corbuzier dan Agung Karmalogy menyinggung soal perempuan yang minta video podcastnya bersama Agung tidak 'dinaikkan' lantaran ada hal sensitif yang tidak ingin ia sebarkan.

Melihat hal itu, Bigetron Alpha selaku tim e-sport yang menaungi Meyden segera memberikan dukungannya dengan menciptakan tagar #StandWithMeyden melalui akun sosial media resmi Twitter dan Instagram.

Baca Juga: Enam Petak Rumah di Karet Tengsi Jakarta Pusat Ludes Terbakar

"Stay strong, Meyden! We're always here for you #StandWithMeyden," tulis akun @bigetronesport.

Sindiran yang muncul dari podcast Deddy Corbuzier bersama Agung Karmalogy segera direspon dari Meyden.

Melalui Instagram, dirinya membuat Instastory berisi penjelasan terkait kronologi kejadian yang sedang menimpanya.

"Sumpah demi allah demi tuhan , di podcast ceritanya seakan akan gw g friendly. Padahal gw sampe buka hp dan tanya tiktoknya apa 'yang ini bukan ka ?' 'oalaah g pernah masuk fyp ku ka, karna kebanyakan fyp ku game mobile legend' Demi allah gw g sesombong itu , gw disitu malah gugup Gw berani bersumpah gw g sesombong itu. Orang orang yg udah ketmeu gw di mpl gw padti tau gw g sesombong itu," tulis Meyden.

Ia juga menuliskan kekecewaannya dengan tidak menyebut secara jelas nama laki-laki yang disebut netizen mengarah kepada Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Tagar Segera Penjarakan LE Trending Satu di Twitter, Netizen Meminta Gubernur Papua Segera Dipenjara

"Kalo lu jadi cewe lu dapet pertanyaan 'jual apa aj di tiktok? Pernah jual perawan ga? Oh iya gimana mau di jual kan g perawan ' Dan cowo itu ketawa terbahak bahak dengan lelucon yg dia bikin, apa perasaan lu? Dan lu punya kisah kelam di hidup lu yang hampir jual perawan demi makan sama biaya kuliah lu, karna lu di tinggal ortu lu cerai, tapi sama cowo ini cerita lu itu di jadiin bahan tawa, lu berusaha pura pura ketawa demi ngehargain dia, padahal itu bener bener masa kelam yg bahkan lu ceritain nya aja kuat, dan lu ngasih tau org itu kalo itu bukan bahan bercandaan, itu trauma seorang anak, tapi g lama lu malah di julid ini, di giring opini, lu yang merasa di rendahin dan sekarang lu di hujat banyak org," jelas Meyden.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @bigetronesport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah