5 Pesan WHO dalam Memperingati Hari Disabilitas Internasional 2021

- 3 Desember 2021, 11:28 WIB
Ilustrasi Disabilitas
Ilustrasi Disabilitas /Pixabay/Hansuan_Fabregas

PRIANGANTIMURNEWS - Hari Disabilitas Internasional (IDPD) selalu diperingati setiap tahun pada 3 Desember.

Hari Penyandang Disabilitas Internasional (IDPD) selalu diperingati untuk mempromosikan hak dan kesejahteraan penyandang disabilitas di semua golongan masyarakat.

WHO melalui Sekjen United Nation, Antonio Guterres mengatakan, peringatan tahunan IDPD dicanangkan dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran akan masalah yang dihadapi penyandang disabilitas dalam setiap aspek kehidupan politik, sosial, ekonomi dan budaya.

Baca Juga: Sejarah Hari Penyandang Disabilitas Internasional, WHO Sampaikan Pesan

Menurut WHO, terdapat lebih dari 1 miliar orang mengalami disabilitas, dan angka ini diperkirakan akan meningkat. Sebagiannya karena populasi menua dan peningkatan prevalensi penyakit tidak menular.

Di seluruh dunia, penyandang disabilitas bersama organisasinya menyerukan 'Tidak ada tentang kita, tanpa kita'.

Antonio mengatakan pandemi Covid-19 menjadi pukulan besar bagi penyandang disabilitas untuk memperoleh fasilitas kesehatan yang layak.

Baca Juga: OPPO Lahirkan Tipe Terbaru Find X4 Pro dengan Snapdragon 8.1 di 2022

"Covid-19 telah mengungkap hambatan dan ketidaksetaraan yang terus menerus dihadapi oleh 1 miliar penyandang disabilitas di dunia, salah satu yang paling terpukul oleh pandemi," kata Antonio, mengutip laman UN.org.

Halaman:

Editor: Aldi Nur Fadilah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x