Kabar Baik, Seluruh Daerah di Provinsi Jawa Barat Berada dalam Kondisi Zona Kuning Covid 19

- 26 September 2021, 07:51 WIB
  Peta lokasi Jawa Barat bebas dari zona merah dan zona orange
Peta lokasi Jawa Barat bebas dari zona merah dan zona orange / Instagram @provjabargoid/

Program vaksinasi juga di Provinsi Jawa Barat terus meningkat dari hari ke hari. Berdasarkan data yang diperoleh, per 24 September 2021, ada 21.658.726 dosis vaksin yang telah disuntikkan kepada masyarakat.

Baca Juga: Kapolres Cek Kesiapan Rekayasa Jalur di Objek Wisata Pantai Pangandaran

Kecepatan vaksinasi ini menjadikan Provinsi Jawa Barat sebagai provinsi tertinggi di Indonesia dalam pemberian vaksinasi kepada masyarakat.

Jawa Barat dengan angka 311.011 dosis per-hari, Jawa Tengah dengan angka 250.487 dosis per hari, Jawa Timur dengan angka 219.043 dosis per hari, dan DKI Jakarta di angka 62.031 dosis per hari.

Sementera untuk penerapan protokol kesehatan di Provinsi Jawa Barat khususnya di seluruh daerah selalu dilaksanakan secara disiplin, yakni dengan 3 M, memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan pakai sabun.***

 

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @provjabargoid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah